Nelayan Lagi Cari Ikan, Malah Dapat 'Harta Karun' di Dasar Laut Ini, Jadi Viral

Seorang nelayan di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, terkejut karena saat mencari ikan di tengah laut, dia malah mendapatkan sebuah...

capture tribunnews

BANGKAPOS.COM, BONE -- Seorang nelayan di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, terkejut karena saat mencari ikan di tengah laut, dia malah mendapatkan sebuah sepeda motor di dasar laut.

Sepeda motor tanpa nomor polisi tersebut kini sudah diamankan aparat kepolisian.

Baca: Baru Mulai, LIVE STREAMING Arsenal vs Tottenham Hotspur, Nonton di SINI Bisa Pakai Ponsel

Peristiwa yang terjadi pada pukul 07.00 Wita, Rabu (15/11/2017), di dasar laut Pelabuhan Bajoe, Kecamatan Taneteriatang Timur itu, bermula saat Siki (50) tengah mencari memancing ikan.

Namun, lantaran kail pancingnya tersangkut, dia pun menyelam dengan harapan ikan yang dipancingnya tidak lepas.

Baca: Wow, Goyang Pakai Celana Super Pendek, Dewi Perssik Mirip Penyanyi Internasional Ini

"Saya lagi cari ikan dan harus turun menyelam tapi di dasar laut ada benda yang aneh," kata Siki.

Sebuah sepeda motor Honda Scoopy berwarna putih tanpa nomor polisi ditemukan di dasar laut.

Baca: Ketika Desta Wawancara Eksklusif dengan Tiang Listrik, Asli Bikin Ngakak, Lihat yang Terjadi Ini

Siki kemudian mengevakuasi sepeda motor tersebut ke pelabuhan dan melaporkannya kepada polisi.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Pelabuhan Bajoe AKP Sukri Sulaiman mengatakan, pihaknya kebingungan lantaran sepeda motor tersebut tak memiliki nomor polisi.

Baca: Beginilah Jawaban Tegas Ustad Abdul Somad saat Tahu Rina Nose Lepas Jilbab Karena ini

Hal ini diperparah dengan tidak adanya laporan dari masyarakat yang pernah kehilangan sepeda motor.

"Motornya telah kami amankan dan sampai sekarang pemilik mau pun penyebab motor tersebut berada di dasar laut belum kami ketahui. Selama ini juga kami tidak pernah menerima laporan kehilangan sepeda motor namun kasus ini sementara dalam penyelidikan," kata Sukri.

Baca: Pakai Gaun Merah, Maria Ozawa Unggah Foto Pemotretan Ini Malah Dicibir Kendor Ya

Simak videonya di bawah ini:

(Kontributor Bone, Abdul Haq)

Berita ini telah tayang di kompas.com: Lagi Cari Ikan, Nelayan Temukan Honda Scoopy di Dasar Laut

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved