Siswa SMPN 2 Sungailiat Belajar Menanam Seledri
Kali ini Dinas Pangan Bangka melatih budidaya tanaman seledri kepada para siswa SMPN 2 Sungailiat Kabupaten Bangka

Laporan Wartawan Bangka Pos, Edwardi
BANGKAPOS.COM, BANGKA – Sosialisasi pemanfaatan lahan pekarangan terus digiatkan Dinas Pangan Kabupaten Bangka.
Kali ini Dinas Pangan Bangka melatih budidaya tanaman seledri kepada para siswa SMPN 2 Sungailiat Kabupaten Bangka di pekarangan, Sabtu (20/1/18).
Baca: Foto Prewed Usung Konsep Kartun, Vicky Prasetyo Kena Kutukan Merasa Seperti Dakocan
Pelatihan ini diisi dengan diskusi dan praktek dibuka langsung oleh Plt Dinas Pangan Kabupaten Bangka, Rusmansyah dan didampingi Kepala Bidang Keamanan Pangan, Masnurlinda, Kasi sertifikasi keamanan pangan, Saroyeni, dan pegawai lainnya.
Rusmansyah mengatakan kegiatan ini salah satu upaya untuk lebih mendekatkan sektor pangan ke semua kalangan termasuk kalangan siswa.
Baca: Dinilai Melecehkan Wibawa TNI AD, Program Acara TV Ini Minta Maaf
"Untuk hari ini kita undang siswa SMPN 2 Sungailiat ada 10 siswa, dan mereka akan belajar tentang pemanfaatan lahan perkarangan budidaya tanaman seledri," ujar Rusmansyah.
Dijelaskannya visi dan misi Dinas Pangan Kabupaten Bangka salah satu untuk lebih mengenalkan sektor pangan, salah satunya memberikan edukasi atau pendidikan kepada siswa.
Mencintai pertanian dan karena pangan merupakan salah satu komoditi terbesar.
"Cintai petani, karena semua berasal dari petani banyaknya, mereka banyak membantu kita dalam menanam tanaman, dan kita bisa makan dan hidup," ungkap Rusmansyah.
Dikatakan Rusmansyah, kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi dan mengaspirasi dalam membantu serta menerapkan pemanfaatan lahan pekarangan budidaya tanaman seledri, terutama di perkarangan sekolah dan rumah juga.
"Semoga bisa memotivasi dan mengaspirasi bagi para siswa untuk lebih mencintai pangan, petani, karena tidak ada petani, kita tidak bisa apa-apa, banyak jasanya," kata Rusmansyah.
-
Tips Interior - Buat Pagar Hidup di Rumah dengan 7 Rekomendasi Tanaman yang Menghijaukan
-
Bentuknya Cantik dan Indah, 6 Tanaman Bunga Ini Mengeluarkan Racun Paling Berbahaya di Dunia!
-
Dijual Murah di Indonesia, Tanaman Lidah Mertua Malah Berharga Jutaan di Luar Negeri, Ini Manfaatnya
-
Kratom Tanaman Asal Kalimantan ini Jadi Obat Herbal Ajaib yang Kini Diekspor
-
Kaya Khasiat, Daun Tanaman Ini Bisa Bikin Petani Kaya, Tapi Sayangnya Mengandung Zat Ini