Video : Peringati Isra Miraj Bentuk Karakter dan Budi Pekerti Siswa
Ini merupakan program rutinitas Rohis alam rangka pembentukan budi pekerti dan karakter
Laporan wartawan Bangkapos, Agus Nuryadhyn
BANGKAPOS.COM-- Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, Jumat (13/4/2018).
Kegiatan dihadiri Kepala SMKN 2, Yulizarman, serta para guru dan staf Tata Usaha berlangsung di Gedung Pertemuan SMKN 2 Pangkalpinang, dan tausiyah disampaikan Ustadz Kemas Mahmud.
Kegiatan Isra Miraj di SMKN 2 Pangkalpinang, kata Yulizarman untuk membentuk karakter anak.
Dimana menurut Yulizarman, murid-murid SMKN 2 Pangkalpinang pada umumnya didominasi laki-laki.
yulizarman memberikan apresiasi kepada Rohis SMKN 2 Pangkalpinang, dengan digelarnya peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.
"Ini merupakan program rutinitas Rohis alam rangka pembentukan budi pekerti dan karakter siswa," ungkap Yulizarman.
SMKN 2 Pangkalpinang merupakan sekolah yang siswa terbesarnya terdiri dari laki-laki.
"Kita menginginkan kesan agar budi pekerti siswa-siswi SMKN 2 Pangkalpinang lebih menonjol dari sekolah-sekolah lainnya, jelasnya.
Dalam peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, mengusung tema menjadi generasi hebat dan berkakter.(*)
-
Isra Miraj 2018, Ini 11 Golongan Orang yang Ditemui Rasulullah, No 5 Begini Azab Bagi Peselingkuh
-
Membludak! Peminat Sekolah Kedinasan 41.708 Pelamar, STAN Paling Laris, Lulus Sekolah Jadi CPNS
-
Inilah Kisah Isra Mikraj dan Canggihnya Kendaraan Buroq yang Ditunggangi Nabi Muhammad SAW
-
Siswa SMA Masih Gugup Meskipun UNBK Sudah Selesai
-
Buat Kontroversi Deddy Corbuzier Sebut UN Tidak Penting dan Tantang Adu Tes IQ