Pelaksanaan UNBK di Sekolah Ini Molor Hingga Satu Jam Lebih
Peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTS di Belitung Timur, Senin (23/4/2018) baru bisa dilaksanakan pukul 08.48 WIB.

Laporan Wartawan Pos Belitung, Disa Aryandi
BANGKAPOS.COM, BELITUNG TIMUR - Peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTS di Belitung Timur, Senin (23/4/2018) baru bisa melaksanakan ujian sekitar pukul 08.48 WIB.
Komputer yang dipergunakan oleh peserta UNBK itu telah berstatus online, setelah offline dari pukul 07.30 WIB sesuai jadwal ujian.
"Sekarang sudah menyala, tadi offline. Ya terpaksa menunggu lah peserta ini," kata Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Manggar Syamsudin kepada posbelitung.co, Senin (23/4/2018).
Secara keseluruhan siswa yang mengikuti UNBK di SMP Negeri 1 Manggar ini berjumlah 127 orang peserta, dan SMP Negeri 5 yang mengikuti UNBK di SMP ini ada 51 orang.
"Sudah telat memang dari tadi. Kami menggunakan dua ruangan. Tapi kalau yang SMP 5 sore nanti," ucapnya. (*)
-
Jadi Sasaran Hacker, Begini Cara Telkomsel Mengamankan Data Pelanggan dan Jaringan
-
Naik Truk Satpol PP, Siswa SMP Manggar Ikut Simulasi UNBK Kedua di BKPSDM Belitung Timur
-
Beli Komputer untuk UNBK SMPN, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Anggarkan 1,9 M
-
Sebelum Menikah, Ahok Akan Nyekar ke Makam Ayahnya di Belitung dan Makam Ibunya di Karet Bivak
-
Dapat Adipura, Pemkab Beltim Apresiasi Petugas Kebersihan dan Masyarakat Kota Manggar