Bencah Demokrat Cup I

Ridho Penentu Kemenangan Kerantai

Kesebelasan Kerantai FC Desa Kerantai Kabupaten Bangka Tengah l

Penulis: Iwan Satriawan |
Laporan wartawan Bangka Pos, Iwan Satriawan
BANGKAPOS.COM, BANGKA--
Kesebelasan Kerantai FC Desa Kerantai Kabupaten Bangka Tengah lolos ke putaran kedua setelah menang telak 2-0 atas Galaxy FC Toboali dalam laga lanjutan Bencah Demokrat Cup, Senin (6/5/2013).

Pertandingan antara Kerantai dengan Galaxy sendiri terhitung alot.

Namun berkat teknik permainan dan kerjasama tim yang baik, pada babak pertama tim Kerantai berhasil  unggul 1-0 atas Galaxy lewat gol yang diciptakan Ridho pada menit ke 29.

Memasuki babak kedua, pada menit ke 61 Ridho kembali mempersembahkan gol bagi timnya dan mengukuhkan kemenangan Kerantai menjadi 2-0.

Sedangkan, pertandingan lainnya AFC I Airgegas berhasil masuk putaran kedua dengan mengkandaskan tim Porsepa Paku 3-2.

Awalnya tim Porsepa sempat unggul 1-0 atas AFC I lewat gol yang diciptakan Jamil pada menit ke 19.

Namun beberapa saat kemudian, lewat tendangan Martin, AFC I menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Memasuki menit ke 27, Marzuki berhasil mencetak gol ke dua bagi AFC I disusul gol ketiga oleh Deri.

Porsepa berhasil memperkecil kekalahan lewat gol yang diciptakan Marwan pada menit ke 59.

Jadwal Pertandingan Selasa (7/5/2013) Besok

1.Corsa FC Bencah vs Penutuk FC
2.Puma Jaya Parit 5 vs Putra Jaya Jelutung


Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved