Bencah Demokrat Cup I
Bokdol Pecundangi Permas 2-0
Tim sepakbola asal kabupaten Bangka Tengah Bokdol FC Penyak mengkandaskan tim Permas FC
Penulis: Iwan Satriawan | Editor: edwardi
Laporan wartawan Bangka Pos, Iwan Satriawan
BANGKAPOS.COM,BANGKA -- Tim sepakbola asal kabupaten Bangka Tengah Bokdol FC Penyak mengkandaskan tim Permas FC dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan kejuaraan sepakbola Bencah Demokrat Cup I, Jumat (6/9) sore di lapangan sepakbola Harapan Desa Bencah.
Tim Bokdol FC sejak awal pertandingan sudah menguasai jalannya pertandingan.
Berkat kerjasama tim yang baik, Madi pada menit ke 35 berhasil mencetak gol pertama bagi Bokdol FC.
Skor 1-0 bagi Bokdol FC ini bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Bokdol yang sudah unggul satu angka terus melakukan tekanan ke kubu Permas FC.
Memasuki menit ke 65, Byson berhasil mencetak gol kedua yang mengukuhkan kemenangan Bokdol FC menjadi 2-0.
Sementara dalam laga lainnya tim Cool Ball FC merebut tiket ke putaran ke tiga setelah mengalahkan Persiraja Jelutung 2-1.
Dua gol penentu kemenangan Cool Ball diciptakan Doni pada menit ke 29 dan menit ke 45.
Sementara pada menit ke 70, lewat tendangan Nas, Persiraja berhasil memperkecil kekalahan menjadi 2-1.
Jadwal Sabtu (7/9)
- Pelajar Grenimo Nangka vs Conzeza B
- Juma 2 vs Bopen Penyak