Citizen Reporter
Komunitas Pemuda Kemuja Gelar Piknik Ramadan
Piknik Ramadan ini juga bagian dari rasa syukur kita kepada Allah SWT karena masih bisa merasakan Ramadan tahun ini bersama – sama.
Penulis: edwardi | Editor: edwardi
Oleh: Fanny Ucha, Humas The Kompak
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Menjelang berakhirnya Ramadan 1436 H, Komunitas Pemuda Kemuja (The Kompak) menggelar kegiatan piknik Ramadan, Minggu (13/7/15).
Acara yang dipusatkan di Pantai Pasir Padi, Kota Pangkalpinang berlangsung sejak petang hingga pukul 19.00 WIB malam.
Bambang Ari Satria, Ketua The Kompak menuturkan bahwa Piknik Ramadan yang dilakukan oleh kawan – kawan pemuda dalam rangka menjalin silaturahmi dan persaudaraan.
"Kita sengaja memilih tempat piknik ramadan di luar Desa Kemuja," ujarnya.
Piknik Ramadan ini juga bagian dari rasa syukur kita kepada Allah SWT karena masih bisa merasakan Ramadan tahun ini bersama – sama.
"Ditengah kesibukan menjalani aktivitas, kita masih sempat berkumpul. Bahkan, ada yang baru balik dari Belitung dan langsung bergabung demi kebersamaan," ujar Bambang.
Acara kemudian dilanjutkan dengan buka bersama dengan menu lempah daging rampai ubi, cumi bakar, cebong bakar dan cah kangkung telur puyuh.
Perlu diketahui, The Kompak ini dibentuk pada Tahun 2011 yang beranggotakan pemuda dan pemudi yang berasal dari Desa Kemuja. Sejauh ini, The Kompak menjadi mitra dalam membangun desa dari aspek kepemudaan. Ketua Karang Taruna dan Bendahara Karang Taruna Desa Kemuja saat ini diamanahkan dari anggota The Kompak, yakni saudara Hodri dan Susan Riyanti.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/komunitas-pemuda-kemuja-gelar-piknik-ramadan_20150713_113318.jpg)