Jadwal Liga Inggris, Liga Italia & Liga Spanyol Akhir Pekan Ini: Laga Akbar Man United vs Liverpool
Laga akbar tersaji saat Manchester United menjamu Liverpool di Stadion Old Trafford, Minggu (20/10/2019) pukul 22.30 WIB.

BANGKAPOS.COM - Sejumlah laga menarik bakal disiarkan secara langsung oleh saluran televisi akhir pekan ini mulai Sabtu (19/10/2019).
Berikut adalah jadwal siaran langsung di tiga liga besar Eropa yaitu Liga Inggris, Liga Italia dan Liga Spanyol.
Di Inggris, Premier League akan memasuki pekan ke-9 pada akhir pekan ini.
Laga akbar tersaji saat Manchester United menjamu Liverpool di Stadion Old Trafford, Minggu (20/10/2019) pukul 22.30 WIB.
Liverpool masih memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan poin sempurna 24 poin dari 8 laga.
Sementara Manchester United masih berkutat di posisi ke-12 klasemen sementara dengan koleksi sembilan poin.
• Jadwal Semifinal Denmark Open 2019 - Tommy Sugiarto dan Marcus/Kevin Beraksi Hari Ini
Ujian datang untuk The Red Devils karena beberapa pemainnya dipastikan absen karena cedera.
Dua pemain andalan mereka, David de Gea dan Paul Pogba dipastikan absen pada laga ini.
Sedangkan, Anthony Martial dan Aaron Wan-Bissaka belum dipastikan 100 persen fit.
Laga Manchester United Vs Liverpool disiarkan langsung oleh TVRI pada Minggu (20/10/2019) pukul 22.30 WIB.
Berita Liga Inggris: Keceriaan Kubu Manchester United Berubah Setelah Gawang Mereka Kebobolan |
![]() |
---|
Berita Liga Inggris: Keceriaan Kubu Manchester United Berubah Setelah Gawang Mereka Kebobolan |
![]() |
---|
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Kokoh Memimpin, Manchester City Geser Leicester City |
![]() |
---|
Liga Europa: Manchester United dan Arsenal Tumbang, AS Roma dan Porto Raih Kemenangan |
![]() |
---|
Liga Europa: Bek 19 Tahun Manchester United Cetak Gol Bunuh Diri Pakai Dada |
![]() |
---|