Thailand Masters 2020
Hafiz /Gloria Nilai Adnan/ Mychelle Tidak Dalam Kondisi Terbaik
Laga derbi Merah Putih terjadi pada babak perempat final Thailand Masters 2020 antara Hafiz/Gloria dan Adnan/Mychell.
BANGKAPOS.COM - Laga derbi Merah Putih terjadi pada babak perempat final Thailand Masters 2020 antara Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Adnan Maulana/ Mychelle Crhystine Bandaso.
Dalam laga yang berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Jumat (24/1/2020), Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menang melalui dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-18.
Skor di lapangan memang terpaut cukup ketat, namun tak banyak reli panjang yang terjadi antara kedua pasangan ganda campuran tersebut.
Setelah melakoni laga itu, Hafiz/Gloria menilai bahwa penampilan Adnan/Mychelle tidak sedang dalam kondisi yang maksimal.
"Mereka tipe mainnya menyerang. Tetapi, hari ini mereka main tidak seperti biasanya, tidak banyak reli tadi, mereka seperti tertekan terus," ujar Hafiz Faizal, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Kami sama-sama berusaha mencari poin, tapi mereka lebih banyak mati-mati sendiri," ucap Hafiz.
Selanjutnya pada semifinal, Hafiz/Gloria akan menghadapi Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia).
Menyikapi hal itu, Gloria menegaskan bahwa dia dan Hafiz akan selalu siap untuk bertanding melawanan siapapun di semifinal.
Sementara Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso mempunyai dua catatan khusus usai Hafiz/Gloria. Hasil inipun sudah mereka prediksi sebelumnya.
Meski baru kali ini bertemu dalam pertandingan resmi, di atas kertas, Hafiz/Gloria memang lebih diunggulkan menang ketimbang Adnan/Mychelle.