Berita Bangka Selatan
KBM Tatap Muka di Bangka Selatan, Dindikbud Basel: Dilakukan Secara Bertahap
untuk proses pembelajaran sebelum memasuki KBM Tatap Muka, Sumadi mengakui telah meminta kepada seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan masuk
Penulis: Jhoni Kurniawan | Editor: Hendra
BANGKAPOS.COM, BANGKA - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Selatan, Sumadi menyatakan pelaksanaan kegiatan belajar mengajar ( KBM) secara tatap muka tahun ajaran 2020/2021 akan dilakukan secara bertahap.
Tahap pertama yakni jenjang SMA/SMK/MA dimulai pada Senin, (13/7/2020).
Tahap kedua yakni SMP/MTs yang akan dimulai pada Senin, (10/8/2020)
Dan selanjutnya ke SD/MI pada Senin, (14/9/2020) serta PAUD pada Senin, (20/10/2020).
"Saat inikan KBM Tatap Muka sudah digelar pada jenjang SMA/SMK/MA dan ini akan menjadi bahan evaluasi sehingga dapat diterapkan di jenjang di bawahnya seperti SMP, SD dan PAUD," ujar Sumadi.
Kebijakan ini lanjut Sumadi telah disampaikannya kepada seluruh kepala sekolah di Kabupaten Bangka Selatan melalui Surat Edaran Nomor 800/630/DINDIKBUD/2020 tentang Penyelenggaraan Pembelajaran pada Tahun Pelajaran 2020/2021 di Masa Pandemi Covid 19.
Sementara itu untuk proses pembelajaran sebelum memasuki KBM Tatap Muka, Sumadi mengakui telah meminta kepada seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk tetap masuk.
Mereka harus mempersiapkan materi dan bahan ajar serta melakukan kegiatan pembelajaran secara dalam jaringan (daring) dan luar jaringan (laring) dengan tetap menerapkan protokoler kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.
"Kami minta tenaga pengajar untuk memaksimalkan proses pembelajaran baik daring maupun laring sehingga proses KBM tetap berjalan lancar," ungkapnya.
(Bangkapos/Jhoni Kurniawan)