Hanya Ada di Pulau Bangka, Ketika Maulid Nabi Dirayakan Bak Lebaran Idul Adha dan Idul Fitri
Makanan khas lebaran, seperti Ketupat dan Lepat lengkap dengan lauk pauknya serta beraneka ragam kue jamak tersedia
BANGKAPOS.COM--Umat Islam se dunia, Kamis (29/10/2020) kembali memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Maulid Nabi adalah peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada 12 Rabiul Awal (kalender Islam).
Di Pulau Bangka provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Maulid Nabi ini disambut dengan suka cita.
Selain isi dengan doa bersama dan tradisi khas Melayu Bangka yaitu Nganggung (membawa dulang berisi beraneka makanan) ke mesjid-mesjid, sejumlah desa merayakan Maulid Nabi layaknya lebaran Idul Fitri maupun Idul Adha.

Bahkan lebaran Maulid di sejumlah desa di Pulau Bangka seperti di Desa Balunijuk Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka lebih ramai dibandingkan lebaran Idul Fitri dan Idul Adha.
Maulid Nabi ini bagi warga dijadikan momen silahturahmi antar sanak kerabat maupun antara sesama teman.
Selain di Desa Balunijuk, desa-desa lainnya juga merayakan Maulid Nabi secara meriah seperti layaknya lebaran.
Makanan khas lebaran, seperti Ketupat dan Lepat lengkap dengan lauk pauknya serta beraneka ragam kue jamak tersedia setiap rumah warga untuk menyambut tamu yang datang berkunjung.
Tak heran disetiap rumah warga tampak ramai dipenuhi tamu yang berdatangan dari pelosok Pulau Bangka.
Saking ramainya, jalan raya di Desa Balunijuk seperti tahun-tahun sebelumnya bakal macet dipenuhi ribuan warga yang berdatangan untuk bersilahturahmi.
Para tamu tak hanya mereka yang beragama Islam dan dari suku Melayu Bangka saja, dari agama dan suku lain tampak berbaur akrab larut dalam suasana silahturahmi lebaran Maulud.
Kabar Duka Artis Rina Gunawan Meninggal Dunia Benarkah Terpapar Covid? Ini Kata Suami |
![]() |
---|
Teddy Syach Ungkap Kondisi Rina Gunawan Sebelum Meninggal dan Rahasia Diet 30 Kg, Cuma Makan Ini |
![]() |
---|
Bos Cabul Sering Gerayangi Tubuh Anak Buah di Kantor Ditangkap Polisi, Pernah Ajak Mandi Bareng |
![]() |
---|
Ketua DPC Partai Demokrat Bangka Selatan Dukung Keputusan Pemecatan 7 Kader |
![]() |
---|
Ini Permintaan Rina Gunawan yang Tak Terwujud Sebelum Meninggal, Beber Rahasia Kurus Dalam 5 Bulan |
![]() |
---|