Bangka Tengah Election
BERIMAN Ajak Masyarakat Bergandeng Tangan Agar Bangka Tengah Lebih Unggul
Pasangan nomor urut 1, Algafry Rahman-Herry Efian atau BERIMAN menegaskan komitmennya untuk mewujudkan Bangka Tengah lebih unggul. Penegasan ini disam

BANGKAPOS.COM , BANGKA -- Pasangan nomor urut 1, Algafry Rahman-Herry Efian atau BERIMAN menegaskan komitmennya untuk mewujudkan Bangka Tengah lebih unggul. Penegasan ini disampaikan Pasangan BERIMAN dalam debat terbuka, Jumat (13/11) malam lalu.
Dikatakannya, di tengah pandemi Covid-19, Bangka Tengah membutuhkan pemimpin yang mengerti dan mampu memahami persoalan yang dihadapi masyarakat.
Apalagi, Covid-19 memberikan dampak serius tantangan sosial dan ekonomi. Tak dapat dipungkiri.
Setidaknya ada 22744 pelaku UMKM, 3754 nelayan, dan 19514 petani, yang tak hanya menjadi tulang punggung keluarganya, namun juga tulang punggung Bangka Tengah, yang perlu mendapat perhatian khusus pemerintah
"Kami berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat mewujudkan kesejahteraan. Kita semua punya harapan yang sama untuk menjadikan Bateng Semakin Unggul," ujar Algafry.
Ditambahkannya, mereka punya keinginan yang sama agar anak-anak memperoleh pendidikan baik dan berkualitas.
"Kita juga mempunyai keinginan yang sama untuk memiliki fasilitas kesehatan yang bagus, yang dapat melayani dengan baik ketika kita atau orang yang kita sayangi jatuh sakit,"
tegasnya.
"Kami berkomitmen dan memastikan agar tidak ada masyarakat yang tidak bisa membeli beras. Jangan sampai ada masyarakat yang tidak dapat menyekolahkan anak karena kesulitan biaya," jelasnya
"Algafry Rahman-Herry Erfian adalah kita. Algafry Rahman-Herry Erfian adalah Bangka Tengah. Saatnya kita bergandeng tangan, lupakan perbedaan dan hilangkan keraguan. Saatnya kita
bersatu mewujudkan impian kita," tutupnya penuh semangat. (tim)