Pjs Bupati dan Pj Sekda Bangka Barat Hadiri Peringatan HUT ke-20 Provinsi Bangka Belitung
Pjs Bupati Bangka Barat Drs. H. Sahirman Djumli M. Si dan Pj Sekretaris Daerah Hartono SE turut hadir dalam rangkaian upacara peringatan
BANGKAPOS.COM , BANGKA -- Pjs Bupati Bangka Barat Drs. H. Sahirman Djumli M. Si dan Pj Sekretaris Daerah Hartono SE turut hadir dalam rangkaian upacara peringatan hari jadi ke-20 tahun Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sabtu (21/11/2020) hari ini.
Rangkaian peringatan 20 tahun terbentuknya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diawali upacara bersama di halaman depan kantor gubernur dilanjutkan rapat paripurna istimewa di DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan akan ditutup dengan malam resepsi pukul 19.00 Wib di Swiss-Belhotel Pangkalpinang.
Peringatan hari jadi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun ini dihadiri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia, Abdul Halim Iskandar, Gubernur dan Wakil Gubernur, Hudarni Rani mantan gubernur Babel, anggota DPR RI dapil Babel, para tokoh presidium pejuang pembentukan Provinsi Babel, serta unsur pimpinan Forkopimda.

Di antara tamu undangan yang berkenaan hadir, tampak juga Pjs Bupati Bangka Barat Sahirman Djumli dan Pj Sekda, Hartono.
Gubernur Babel Erzaldi Rosman berpesan momentum hari jadi ke-20 tahun Provinsi Babel ini dimaknai sebagai kesempatan untuk semakin mengeratkan kekompakan dan bahu membahu membangun Babel.
Menurut Erzaldi Rosman, tujuan pembangunan negeri di semua sektor sejatinya tak terlepas dari menjunjung tinggi nilai-nilai etika kebudayaan.
"Jujung tinggi adat Melayu kita. Kami selalu berharap apa yang dicanangkan harus kita lakukan secara bersama-sama. Mari kita kompak dan menjaga etika," kata Erzaldi, Sabtu pagi.
Terpisah, Plt Ketua DPRD Babel Amri Cahyadi saat memimpin rapat paripurna hari jadi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyampaikan peringatan hari jadi ini penting untuk mengenang wajah Babel di masa lalu, masa kini, dan bersama bergerak menuju masa depan dalam tujuan membawa negeri serumpun sebalai lebih sejahtera.
"Hal ini dapat terjadi bila kita semua bersama gubernur, DPRD, bupati/walikota serta semua pihak dapat saling bersatu bergerak bersama membangun negeri ini, lupakan perbedaan, ayo bersinergi," ajak Amri. [Stefanus]
Ada yang Dijuluki Naga Bermata Satu, Tiga Gengster Singapura Terkenal Kejam |
![]() |
---|
Daftar Sio yang Bakal Dapat Rezeki Melimpah di Tahun Kerbau Logam 2021 |
![]() |
---|
Tak Dilayani Kasir Wanita Ini Singkap Rok, Copot Celana Dalamnya, Jadikan Masker Meski Bau Keringat |
![]() |
---|
Satgas Covid-19 Babar, Mulai 1 Maret Berlakukan Positif Antigen Tidak Harus Lakukan PCR |
![]() |
---|
Inilah Sosok Aipda Roni, Bunuh Wanita PHL Polres Belawan dan Temannya, Buang Mayatnya di Tepi Jalan |
![]() |
---|