Wujudkan Kanal Online, IAIN SAS Bangka Belitung Jalin Kerja Sama dengan Bangka Pos
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik (SAS) Bangka Belitung (Babel) terus memberikan inovasi-inovasi baru untuk memberikan info
BANGKAPOS.COM , BANGKA -- Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik (SAS) Bangka Belitung (Babel) terus memberikan inovasi-inovasi baru untuk memberikan informasi kepada masyarakat.
Di tengah kemajuan teknologi dan informasi yang berkembang sangat cepat, pihak IAIN SAS Bangka Belitung menjalin kerja sama atau MoU dengan Bangka Pos Grup untuk wujudkan portal khusus IAIN SAS Babel di situs Bangkapos.com.
Penandatangan MoU dan PKS kanal online IAIN SAS Bangka Belitung dilaksanakan di Gedung Aula Gedung Terpadu IAIN SAS Babel, Jumat (8/1/2021).
Turut hadir dalam acara ini Rektor IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung, Dr Zayadi, MAg, Wakil Rektor, para Dekan, Kabag dan sejumlah pejabat di lingkungan IAIN SAS Babel.
Rektor IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung, Dr Zayadi, MAg mengatakan sampai saat ini pihaknya terus berinovasi dengan mengedepankan teknologi informasi yang lebih canggih.
Menurutnya dengan adanya kerja sama kanal online ini akan membantu sosialisasi keberadaan IAIN kepada masyarakat luas..
"Dengan kerja sama ini dan adanya kanal media online menjadi suatu inovasi baru yang menjadi arena publikasi. Kehadiran kanal ini tentu sangat signifikan untuk mempublikasian produk-produk di IAIN SAS Bangka Belitung ke masyarakat luas," kata Zayadi.
Dia berharap melalui kanal ini semua civitas akademika bisa memanfaatkan secara maksimal dan baik untuk melakukan publikasi di masing-masing unit ataupun fakultas yang ada di IAIN SAS Bangka Belitung.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan IAIN SAS Bangka Belitung Dr H Janawi menambahkan, sebagai institusi perguruan tinggi Islam melalui kanal online ini keberadaan kampus semakin dikenal di tengah masyarakat.
"Melihat sebelumnya kita kesulitan mencari tulisan histori yang ditulis oleh dosen dan civitas akademika lainnya. Yang mana jika hanya mengandalkan kanal kita sendiri belum tentu dilihat oleh banyak orang tetapi dengan kerja sama ini kegiatan secara keselurahan di IAIN SAS Bangka Belitung bisa dijangkau oleh masyarakat luas," kata Janawi.
Menurutnya, banyak potensi-potensi dan kemajuan pendidikan kampus yang belum terekspose secara baik.
"Inilah saya mendorong pentingnya kerja sama bersama Bangka Pos, terutama dalam hal publikasi kegiatan di kampus, publikasi prestasi yang diterima dan juga mendoromg tulisan hasil mahasiswa," ujar Janawi.
Kerja sama yang terjalin antar IAIN SAS Bangka Belitung ini diterima langsung oleh Direktur Utama/Pimpinan Perusahan Bangka Pos, Vivi.
"Kami dari Bangka Pos mengucapkan terimakasih atas terjalinnya kerja sama kanal online ini semoga ini bisa menjadi awal yang baik untuk kita dan semoga kedepannya IAIN bisa menjadi perguruan tinggi yang lebih maju dan dikenal oleh masyarakat luas," kata Vivi. (Bangkapos.com/Sela Agustika)
IAIN SAS Babel
Kerjasama
Bangka Pos
Bangkapos.com
IAIN SAS Bangka Belitung
IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung
Zayadi
Janawi
Mulkan Gugup Saat Pistol di Tangannya Meledak, Tiga Peluru Ditembakkan Hanya Satu Kena |
![]() |
---|
Pria ini Syok Lihat Wanita Berbalut Handuk di Kamar, Lempar Bantal Mengusirnya: Ngapain di Sini? |
![]() |
---|
Pria Sungailiat yang Tewas Gantung Diri Sempat Menghilang Setelah Kehamilan Adik Ipar Terbongkar |
![]() |
---|
Usai Jelekkan Indonesia Konten YouTube Dayana Banjir Dislike, Penulis Ini Minta Setop Cyber Bullying |
![]() |
---|
Hubungan Intim Cuma 1 Kali Sebulan, Suami ketakutan Istrinya Kerap Asah Pisau di Tempat Tidur |
![]() |
---|