Virus Corona di Bangka Belitung
UPDATE: Hari Ini Pasien Covid-19 di Bangka Belitung Bertambah 58 Orang
Informasi terkini, Kasus Covid-19 di Provinsi Bangka Belitung (Babel), Jumat (19/3/2021) bertambah 58 orang, rincian total kasus 8.366 kasus.
BANGKAPOS.COM , BANGKA -- Informasi terkini, Kasus Covid-19 di Provinsi Bangka Belitung (Babel), Jumat (19/3/2021) bertambah 58 orang, rincian total kasus 8.366 kasus.
Sedangkan jumlah pasien sembuh hari ini bertambah 45 orang, total 7.540 kasus dan meninggal bertambah 1 orang, total 132 kasus.
Sekretaris Percepatan, Penanganan Satgas Covid-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa, Jumat (19/3/2021) mengatakan, Satgas Babel telah berupaya melakukan penegakan Perda Prokes dan penerapan PPKM di beberapa wilayah untuk menurunkan Kasus Corona.
"Karena kita harapkan kasus di Babel mengalami penurunan, pasien terus sembuh diharapkan terus bertambah, sehingga Babel bisa masuk dalam zona hijau nantinya," kata Mikron kepada wartawan, hari ini.
Dia mengatakan, saat ini, berdasarkan analisisa data mingguan Covid-19, sebaran peta zona risiko Covid-19 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung seluruh wilayah nihil zona merah.
Kemudian, ia menyebutkan pada 15 Februari 2021 telah menyampaikan Surat Nomor 440/0083.a/BPBD yang ditujukan kepada bupati/walikota, berkaitan pada langkah pencegahan dan pengendalian Covid-19.
"Pemberitahuan itu menggaris bawahi tentang perlu dan pentingnya sinergitas antar pihak-pihak terkait terutama pemerintah kabupaten/kota. Untuk terus melakukan upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19 berbasis kearifan lokal," kata Mikron.
Selain itu, dalam kebijakan tersebut, juga meningkatkan ketersediaan tempat atau ruang isolasi kepada masyarakat yang terkonfirmasi positif Covid-19, termasuk melakukan penguatan kedisiplinan dan konsistensi pelaksanaan protokol kesehatan pada seluruh elemen masyarakat. (Bangkapos.com/Riki Pratama)
pasien covid-19 sembuh
Positif Covid-19 di Bangka Belitung
Update Covid-19 Bangka Belitung
Virus Corona di Bangka Belitung
Mikron Antariksa
Berita Terkini Bangkapos.com
Bangka Pos Hari Ini
Bangkapos.com
Disuntik Vaksin Covid-19 Tak Membatalkan Puasa, Begini Fatwanya |
![]() |
---|
Kasus Positif Corona di Bangka Belitung Telah Mencapai 9.593 Kasus |
![]() |
---|
UPDATE: Kabupaten Bangka Tambah 7 Pasien Positif Covid-19 dan Sembuh 8 Orang |
![]() |
---|
Update Covid-19, Kecamatan Jebus Bertambah 10 Kasus Positif Covid-19 |
![]() |
---|
Update Covid-19 Kabupaten Bangka Barat Bertambah Sembilan Orang |
![]() |
---|