Berita Pangkalpinang
Kampung Inggris Bangka Belitung Kian Diminati, Lulusan dapat Sertifikat Terakreditasi Nasional
Program Speaking Therapy yang dicanangkan lembaga kursus Kampung Inggris Bangka Belitung memberikan dampak positif terhadap perkembangan siswa.
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Program Speaking Therapy yang dicanangkan lembaga kursus Kampung Inggris Bangka Belitung memberikan dampak positif terhadap perkembangan siswa khususnya terhadap penguasaan Bahasa Inggris.
Pasalnya, melalui program ini siswa diberikan akses dan wadah untuk mengekpresikan diri melalui bahasa internasional tersebut.
Hal ini membuat banyak pendaftar dari anak-anak hingga dewasa yang berminat kursus di Kampung Inggris Bangka Belitung.
Bahkan hingga saat ini slot kuota pendaftar hampir penuh sejak dibuka beberapa waktu lalu.
Baca juga: Kasus Aktif Covid-19 Pangkalpinang Tinggal Tiga Orang, Dinkes Pastikan Bukan Sub Varian Baru
Baca juga: Menteri Perhubungan Pantau Pelabuhan Belinyu dari Udara, Perbaikan Pelabuhan Dianggarkan Rp 26 M
Menurut Tutor Kampung Inggris Yakop program speaking therapy sangat cocok untuk mengasah kemampuan khususnya dalam berbicara Bahasa Inggris.
Terlebih metode ini merupakan adaptasi dari Kampung Inggris Pare Kediri yang telah teruji kualitasnya.
"Dalam kelas dilaksanakan kegiatan conversation, diskusi, mendiskripsi dan menceritakan pengalam dalam Bahasa Inggris sebelum memulai pembelajaran," jelas Yakop pada Bangkapos.com Minggu (3/7/2022) siang.
Ia menambahkan speaking therapy adalah program pembelajaran Bahasa Inggris yang sangat diminati di lembaga kursus Call Teacher lantaran lebih mengasah kemampuan komunikasi berbicara Bahasa Inggris.
"Tidak hanya itu, seluruh peserta program ini wajib menggunakan Bahasa Inggris dan menerapkan aturan English Area sehingga para peserta didik semakin antusias," ucapnya.
Untuk meningkatkan pelayanan, jadwal kelas speaking therapy dilaksanakan seminggu tiga kali pertemuan setiap hari Senin, rabu dan Jum’at pukul 19.00 – 20.30 WIB.
Baca juga: Keberadaaan Eks Karyawati Alfamart Dona Ing yang Kabur Masih Misteri, Ayahnya Takutkan Hal Ini
Baca juga: Berawal dari Iseng, Belasan Pemuda di Pangkalpinang Raup Cuan dari Limbah Kayu
Bahkan kadang sampai pukul 21.00 WIB lantaran antusiame siswa yang kian semangat.
Tidak sampai disitu saja setiap lulusan Kampung Inggris Bangka Belitung akan mendapatkan sertifikat terakreditasi nasional.
Selain itu mereka berpeluang mendapatkan relasi yang luas, ilmu yang bermanfaat , serta meningkatkan kepercayaan diri ketika berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris
Untuk mengikuti program ini dapat menghubungi Yakop di 085381972008 atau di 085269387679 atau dapat mengunjungi langsung di Jalan Ratna Raya, Semabung Baru Pangkalpinang.
(Bangkapos.com/Akhmad Rifqi Ramadhani)
