Piala Dunia 2022
PREVIEW Pertandingan Spanyol vs Kosta Rika, Susunan Pemain, Head to Head dan Link Live Streaming
Dari 3 pertemuan terakhir Spanyol belum pernah dikalahkan oleh Kosta Rika, berikut preview pertandingan Spanyol vs Kosta Rika malam ini pukul 23.00
BANGKAPOS.COM, - Pertandingan kedua di Grup E Piala Dunia 2022 akan mempertemukan Timnas Spanyol vs Timnas Kosta Rika.
Siaran langsung Spanyol vs Kosta Rika mulai pukul 23.00 digelar di Stadion Al Thumama, Qatar.
Nonton Siaran Langsung Spanyol vs Kosta Rika bisa disaksikan melalui video Live Streaming yang ada di akhir artikel ini.
Duel Spanyol rasa Barcelona vs Kosta Rika menarik untuk ditonton.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Lengkap dari Babak Penyisihan Sampai Final
Preview Pertandingan Spanyol bs Kosta Rika
Pelatih Timnas Spanyol Luis Enrique mantan pelatih Barcelona membawa 3 pemain muda ke Piala Dunia 2022 Qatar.
Tiga pemain muda tersebut adalah andalan Barcelona yakni Gavi, Pedri dan Ansu Fati.
Dibawah Luis Enrigque, diperkirakan akan menerapkan permainan tiki taka khas Spanyol dan Barcelona.
Ia menggunakan formasi 4-3-2-1menempatkan Gavi sebagai gelandang bertahan bersama seniornya Sergio Busquets, dan sebayanya, Pedri.
Sedangkan Ansu Fati diprediksi tidak diturunkan sebagai starter.
Meskipun mengandalkan satu striker, Spanyol diperkirakan bermain dengan pengusaan bola dan menyerang.
Sementara itu Kosta Rika akan menerapkan permainan sebaliknya saat melawan Spanyol.
Pelatih Kosta Rika Luis Fernandes Suarez yang menggunakan formasi 4-5-1 yang merupakan permainan bertahan.
Bahkan agar tak menderita banyak kebobolan, Kosta Rika diprediksi memagari gawang atau menerapkan sistem parkir bus.
Kiper kawakan Keylor Navas dipercaya berada di bawah mistar gawang Los Ticos.
Keylor Navas merupakan pemain pilar bersama Bryan Ruiz yang diboyong memperkuat Kosta Rika di Piala Dunia 2022 Qatar.
Luis Fernandes membawa skuat matang pengalaman di pertandingan internasional.
Skuad Kosta Rika di Piala Dunia 2022 diperkirakan hampir sama dengan Piala Dunia 2014 lalu.
"Kita sudah tahu semua tentang Keylor Navas, kami tidak akan meragukannya sekarang karena kami tahu kapasitasnya," kata asisten pelatih Kosta Rika, Ronald Gomez dikutip dari laman resmi FIFA.
Head to Head Spanyol vs Kosta Rika
Pertandingan Spanyol vs Kosta Rika pukul 23.00 WIB malam ini sudah bisa diprediksi siapa yang bakal menang.
Spanyol tentunya lebih diunggulkan dibandingkan dengan Kosta Rika.
Hal ini terlihat dari catatan 3 pertandingan terakhir Spanyol vs Kosta Rika.
Dari tiga pertandingan tersebut, hasil yang terbaik diraih oleh Kosta Rika hanyalah seri.
Sisanya berakhir dengan kekalahan telah.
Sementara itu di 5 pertandingan terakhir, catatan keduanya Spanyol dan Kosta Rika tak jauh berbeda.
Spanyol hanya menelan 1 kekalahan saja saat melawan Swiss. Sisanya diraih dengan kemenangan.
Sedangkan Kosta Rika di 5 pertandingan terakhir belum terkalahkan. Empat diraih dengan kemenangan dan 1 kali draw.
Catatan Pertemuan Terakhir Spanyol vs Kosta Rika:
- 11/11/2017 Spanyol vs Kosta Rika 5-0
- 11/06/2015 Spanyol vs Kosta Rika 2-1
- 15/11/2011 Kosta Rika vs Spanyol 2-2.
Lima Pertandingan Terakhir Spanyol:
- 17/11/2022 Yordania vs Spanyol 1-3
- 27/09/2022 Portugal vs Spanyol 0-1
- 24/09/2022 Spanyol vs Swiss 1-2
- 12/06/2022 Spanyol vs Republik Ceko 2-0
- 09/06/2022 Swiss vs Spanyol 0-1.
Lima Pertandingan Terakhir Kosta Rika:
- 10/11/2022 Kosta Rika vs Nigeria 2-0
- 27/11/2022 Uzbekistan vs Kosta Rika 1-2
- 23/09/2022 Korea Selatan vs Kosta Rika 2-2
- 26/07/2021 Kosta Rika vs Kanada 0-2
- 21/07/2021 Kosta Rika vs Jamaika 1-0
Prakiraan Susunan Pemain Spanyol vs Kosta Rika
Timnas Spanyol
Formasi 4-3-2-1
Kiper: Unai Simon
Bek: Dani Carvajal; Aymeric Laporte, Eric Garcia, Jordi Alba;
Gelandang: Pedri Gonzalez, Sergio Busquets, Pablo "Gavi";
Gelandang Serang: Dani Olmo, Alvaro Morata;
Penyerang: Nico Williams.
Pelatih: Luis Enrique
Timnas Kosta Rika
Formasi: 4-5-1
Kiper: Keylor Navas;
Bek: Carlos Martinez, Francisco Calvo, Oscar Duarte, Bryan Oviedo;
Gelandang: Celso Borges, Yeltsin Tejeda, Jewison Bennette, Gerson Torres, Joel Campbell;
Penyerang: Anthony Contreras.
Pelatih: Luis Fernando Suarez.
Link Live Streaming Pertandingan Spanyol vs Kosta Rika malam ini pukul 23.00 WIB
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20221122-Spanyol-Vs-Kosta-Rika.jpg)