Piala Dunia 2022

Wales vs Iran Menang Mana? Ini Prediksi Skor dan Profil Timnas Keduanya di Piala Dunia 2022

Laga Wales vs Iran diprediksi akan berkahir imbang dengan skor akhir 1-1. Simak prediksi skor hingga profil timnas keduanya berikut ini

Penulis: Dedy Qurniawan CC | Editor: Dedy Qurniawan
Grafis Tribun Network/Bayu
Wales vs Iran Menang Mana? Ini Prediksi Skor dan Profil Timnas Keduanya di Piala Dunia 2022 

BANGKAPOS.COM - Laga Wales vs Iran akan terssaji pada Jumat (25/11/2022).

Keduanya akan bertemu pada laga kedua penyisihan grup B Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Ahmed bin Ali Stadium Qatar.

Anda bisa menyaksikan siaran langsung lewat televisi yang berada di bawah naungan EMTEK Group, live streaming via vidio.com atau tayangan dari pemegang hak siar resmi lainnya.

Lantas, antara Wales vs Iran menang mana?

Simak prediksi skor hingga profil timnas keduanya berikut ini:

Prediksi Skor

Laga ini menarik dan sama-sama penting bagi kedua tim untuk menyelamatkan muka mereka di babak penyisihan grup.

Apalagi bagi Iran yang di babak penyisihan grup B sebelumnya dibantai Inggris dengan skor 6-2.

Sementara Wales di laga penyisihan grup B sebelumnya melawan Amerika Serikat bermain sama kuat dengan skor 1-1.

Sehingga, laga Wales vs Iran menjadi penting bagi keduanya untuk menentukan nasib mereka di babak penyisihan grup B Piala Dunia 2022 Qatar ini.

Menurut laman Sportsmole, Wales akan sedikit diunggulkan untuk menang pada laga ini.

Namun, Iran tak bisa dipandang sebelah mata.

Mereka diprediksi telah berhasil pulih.

Laga Wales vs Iran diprediksi akan berakhir imbang.

Performa keduanya juga sama jika melihat rekor 5 pertemuan terakhir mereka yang sama-sama menunjukkan hasil buruk.

Sehingga laga ini diprediksi berakhir imbang.

Menurut sportsmole, prediksi skor Wales vs Iran adalah 1-1.

Kedua tim sama kuat.

Baca juga: Prediksi Skor Inggris vs Amerika Serikat, Head to Head, Line Up, Profil Timnas di Piala Dunia 2022

Head to Head

Dirangkum dari data yang dihimpun dari berbagai sumber, Wales vs Iran setidaknya belum pernah bertemu dalam 30 tahun terakhir.

Laman 11 v 11 menyebut keduanya pernah bertemu pada 18 April 1978.

Saat itu laga pertandingan persahabatan Iran vs Wales berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Wales.

Catatan Hasil 5 Pertindangan Terakhir

Dirangkum dari laman sofascore, berikut ini catatan hasil 5 pertandingan terakhir Wales dan Iran:

Wales

  • 22/11/22 : Amerika Serikat vs Wales (1-1) (penyisihan grup B Piala Dunia 2022 Qatar)
  • 26/09/22 :  Wales vs Polandia (0-1) (UEFA Nations League)
  • 23/09/22 : Belgia vs Wales (2-1) (UEFA Nations League)
  • 15/06/22 : Belanda vs Wales (3-2) (UEFA Nations League)
  • 12/06/22 : Wales vs Belgia (1-1) (UEFA Nations League)

Iran

  • 21/11/22 : Inggris vs Iran (6-2) (penyisihan grup B Piala Dunia 2022 Qatar)
  • 16/11/22 : Tunisia vs Iran (2-0) (persahabatan)
  • 10/11/22 : Iran vs Nikaragua (1-0) (persahabatan)
  • 27/09/22 :Senegal vs Iran (1-1) (persahabatan)
  • 23/09/22 : Iran vs Uruguay (persahabatan)

Line Up

Berikut ini perkiraan line up Wales vs Iran menurut sportsmole:

  • Wales: Hennessey; Mepham, Rodon, Davies; Roberts, Ramsey, Ampadu, Williams; James, Bale; Moore
  • Iran: H. Hosseini; Moharrami, Pouraliganji, Cheshmi, M. Hosseini, Mohammadi; Jakanbakhsh, Noorollahi, Karimi, Gholizadeh; Taremi
    Posisi Wales dan Iran di Klasemen Sementara Grup

Baca juga: PREDIKSI Skor Belanda vs Ekuador Malam Ini, Head to Head, Susunan Pemain dan Link Live Streaming

Profil Timnas

Wales

Di Piala Dunia 2022 Qatar, Pelatih Wales, Rob Page telah memasukkan 26 pemain yang bakal jadi andalannya berlaga di Grup B hingga penyisihan grup.

Tak ingin menganggap remeh anggota di Grup B, Timnas Amerika Serikat, Timnas Inggris, dan Timnas Iran, dua pemain senior pun ikut diboyong.

Gareth Bale yang kurang bersinar di klub Los Angeles Galaxy, tetap dibawa oleh Rob Page ke Piala Dunia 2022.

Bahkan menurut Rob Page, mantan pemain Real Madrid, Gareth Bale malah bersinar saat membela Timnas Wales.

Tak hanya Gareth Bale, Pelatih Timnas Wales, Rob Page juga membawa eks pemain Arsenal, Aaron Ramsey.

Rob Page juga memasukkan nama pemain Swansea City, yakni Joe Allen yang baru saja sembuh dari cedera.

Meskipun performanya kurang di klub, Rob Page mencoba menggunakan Joe Allen untuk membantu Timnas Wales di Piala Dunia 2022.

Rob Page menilai Gareth Bale, Aaron Ramsey dan Joe Allen telah berjasa dan memberikan banyak prestasi bagi Timnas Wales.

Mereka juga kata Rob Page sudah sangat lama terlibat membela Timnas Wales di kancah dunia.

Daftar pemain

  • Kiper:  Wayne Hennessey (Nottingham Forest), Danny Ward (Leicester City), Adam Davies (Sheffield United).
  • Bek: Ben Davies (Tottenham), Ben Cabango (Swansea City), Tom Lockyer (Luton Town), Joe Rodon (Rennes), Chris Mepham (Bournemouth), Ethan Ampadu (Spezia), Chris Gunter (AFC Wimbledon), Neco Williams (Nottingham Forest), Connor Roberts (Burnley).
  • Gelandang:  Sorba Thomas (Huddersfield), Joe Allen (Swansea City), Matthew Smith (MK Dons), Dylan Levitt (Dundee Utd), Harry Wilson (Fulham), Joe Morrell (Portsmouth), Jonny Williams (Swindon Town),  Aaron Ramsey (Nice), Rubin Colwill (Cardiff City).
  • Penyerang: Gareth Bale (Los Angeles FC), Kieffer Moore (Bournemouth), Mark Harris (Cardiff City), Brennan Johnson (Nottingham Forest), Dan James (Fulham).
    Pelatih Timnas Wales: Rob Page

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Hari Ini dan Update Hasil Lengkap Skor Pertandingan

Iran

Wakil Asia yang tertinggi di peringkat FIFA ini diperkuat sejumlah pemain yang bermain di klub Eropa.

Timnas Iran diperkirakan diperkuat setidaknya 10 pemain berlabel Eropa di Piala Dunia 2022 Qatar.

Pemain klub papan atas Eropa yang memperkuat Timnas Iran di Piala Dunia 2022 tersebut ada yang berposisi sebagai kiper, gelandang hingga barisan penyerang.

Mereka bermain di klub Spanyol, Portugal, Jerman, Inggris, Belgia, Belanda dan Kroasia.

Satu di antaranya striker andalan Timnas Iran untuk Piala Dunia 2022, Mehdi Taremi.

Mehdi Taremi tampil mengejutkan bersama klub PC Porto di Liga Champions.

Striker FC Porto itu saat ini sejajar dengan Robert Lewandowski (Barcelona) dan Erling Haaland (Manchester City) dalam jumlah gol di Liga Champions, yakni 5 gol.

Mehdi Taremi saat ini bergabung dengan skuad Iran untuk Piala Dunia 2022.

Taremi sendiri didatangkan FC Porto dari sesama klub Liga Porugal, Rio Ave, pada bursa transfer musim panas 2020.

Striker kelahiran Bushehr tersebut adalah salah satu pemain terbaik yang dimiliki Iran saat ini.

Kubu FC Porto mengeluarkan dana sebesar 4,7 juta euro atau sekitar Rp 78,4 miliar untuk memboyong Taremi.

Seperti diketahui, pelatih Iran, Carlos Queiroz, hanya membawa tiga striker ke Qatar.

Selain Taremi ada Karim Ansarifard dan Sardar Azmoun.

Uniknya, Queiroz Carlos membawa empat kiper. Jumlah itu bahkan lebih banyak dari striker yang dibawa.

Daftar pemain

  • Kiper: Alireza Beiranvand (Persepolis), Amir Abedzadeh (Ponferradina), Seyed Hossein Hosseini (Esteghlal), Payam Niazmand (Sepahan).
  • Bek: Ehsan Hajsafi (AEK Athens), Morteza Pouraliganji (Persepolis), Ramin Rezaeian (Sepahan), Milad Mohammadi (AEK Athens), Hossein Kanaanizadegan (Al Ahli), Shojae Khalilzadeh (Al Ahli), Sadegh Moharrami (Dinamo Zagreb), Rouzbeh Cheshmi (Esteghlal), Majid Hosseini (Kayserispor) Abolfazl Jalali (Esteghlal)
  • Gelandang: Ahmad Noorollahi (Shabab Al Ahli), Saman Ghoddos (Brentford), Vahid Amiri (Persepolis), Saeid Ezatolahi (Vejle), Alireza Jahanbakhsh (Feyenoord), Mehdi Torabi (Persepolis), Ali Gholizadeh (Charleroi), Ali Karimi (Kayserispor)
  • Penyerang: Karim Ansarifard (Omonia Nicosia), Sardar Azmoun (Bayer Leverkusen) Mehdi Taremi (Porto)
  • Pelatih: Carlos Queiroz

(Bangkapos.com/Hendra/ Dedy Qurniawan)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved