Apa Itu Sayyidul Istighfar, Berikut Bacaan, Keutamaan dan Artinya
Sayyidul istighfar adalah induk atau raja dari bacaan istighfar yang memiliki keutamaan istimewa jika dibaca dan diamalkan.
BANGKAPOS.COM - Istighfar adalah permohonan kepada Allah agar dosa seseorang ditutupi dan agar dirinya dilindungi dari siksaan.
Ada banyak macam bacaan istighfar yang bisa dibaca dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Dari berbagai macam istighfar tersebut, sayyidul istighfar merupakan induk atau raja dari bacaan istighfar.
Sayyidul istighfar berisi tentang pengakuan dan permohonan ampun seorang hamba akan dosanya.
Baca juga: Arti Istighfar, Astagfirullah Hal Adzim Lengkap dengan Keutamaannya, Amalan Rajanya Doa Minta Ampun
Sayyidul istighfar merupakan salah satu bacaan istighfar yang sangat istimewa.
Lafadznya sedikit lebih panjang dibandingkan bacaan istighfar lainnya.
Namun bacaan ini sangat ringan bila dibandingkan dengan keutamaannya yang sangat luar biasa.
Sayyidul istighfar berisi doa untuk memohon ampunan atas dosa-dosa yang telah diperbuat dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Dalam kata lain, sayyidul istighfar adalah doa taubat.
Doa sayyidul istighfar bisa dipanjatkan kapan saja, pagi, petang dan malam hari.
Doa sayyidul istighfar dianjurkan untuk dibaca karena memiliki keutamaan.
Dalam hadistnya Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa yang membaca bacaan istighfar ini di siang hari dengan yakin, kemudian Ia meninggal di hari itu, maka Ia termasuk ke dalam orang-orang penghuni surga. Dan barangsiapa yang membacanya di malam hari dengan yakin, kemudian Ia meninggal di malam itu, maka Ia juga termasuk penghuni surga."
(HR. Bukhari dan An-Nasa'i)
Baca juga: Doa Meminta Rezeki dan Keberkahan di hari Jumat dan Keutamaan Doa Sayyidul Istighfar
Baca juga: dr Aisah Dahlan Ungkap Manfaat Sering Baca Istighfar untuk Kesehatan Otak
Baca juga: Baca Istighfar Terlalu Sering Malah Berdosa, Kok Bisa? Simak Penjelasan Gus Baha
Berikut bacaan sayyidul istighfar dalam Bahara Arab, latin, dan artinya:
اَللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّيْ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِيْ وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ. أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ. أَبُوْءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ. وَأَبُوْءُ بِذَنْبِيْ. فَاغْفِرْ لِيْ فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلَّا أَنْتَ