BIODATA Puspa Dewi si Nenek Tercantik Berkat Oplas, Kini Ultah ke-56, Ternyata Ini Asal Uangnya
Puspa Dewi adalah nenek tercantik yang viral karena pengakuan oplas-nya. Ternyata sumber uangnya berasal dari bisnis kuliner.
Penulis: Dedy Qurniawan CC | Editor: fitriadi
BANGKAPOS.COM - Anda masih ingat dengan Puspa Dewi?
Puspa Dewi adalah nenek tercantik yang viral karena pengakuan oplas-nya.
Belakangan terungkap sumber uang Puspa Dewi yang ternyata berasal dari bisnis.
Kabar terbaru, kini Puspa Dewi baru saja merayakan ulang tahun ke-56.
Seperti apa kisah Puspa Dewi si nenek tercantik ini?
Puspa Dewi memang pernah mendapat julukan nenek tercantik.
Ia terlihat jauh lebih muda dari usia sebenarnya.
Banyak orang mengaguminya setelah mengetahui rahasia awet muda karena mengonsumsi makanan sehat dan berolahraga.
"Hati yg selalu bersyukur, positif, gembira dan bahagia dibarengi dg pola hidup sehat, itulah yg diantaranya membuat kita jadi awet muda,” tulisnya seperti dikutip Grid.Id.
Kala itu ia menyampaikan pendapatnya tentang pernyataan seorang selebgram yang menyebut childfree bisa bikin awet muda.
Namun, kekaguman tersebut luntur setelah Puspa Dewi membuat pernyataan mengejutkan.
Ia mengaku melakukan operasi tiga bulan lalu.
"Operasi itu bukan karena kemauan orang tapi kemauan saya. Saya heran, ada berita judulnya 'Satu Dunia Dibohongi Puspa Dewi' (karena operasi plastik) padahal saya operasi baru 3 bulan lalu," ujarnya.
Puspa Dewi melakukan operasi plastik di beberapa area wajah karena tak ingin mengalami perubahan drastis seiring usianya yang mulai menua.
Maklum, kantung matanya sudah kendur, ada kerut.
"Terus pas ketemu konsultan plastic surgery-nya, itu disarankan ada facelift, ada necklift. Mata lipetan dikembaliin, yang di bawah kantong mata, aku pasrah aja, soalnya ditangani 3 dokter juga," terangnya.
Terakhir di bagian hidung.
Memang tidak ada yang diubah.
Ia hanya melakukan operasi untuk mengencangkan kulit.
"Aku maunya sama, tetap Puspa Dewi, cuma lebih kenceng aja. Dikit aja ya, yang penting tetap Puspa Dewi," ujarnya.
Hasilnya pun mengesankan.
Kerutan nyaris tak terlihat di wajahnya.
Siapa sangka, pengakuan Puspa itu menuai pro dan kontra dari publik.
Ada yang bilang operasi plastik merupakan hal lumrah dilakukan untuk mempercantik diri.
"Kalo duitku banyak pengen juga kek beliau. Banyak perawatan, baju mendukung tampil muda, makanan sehat. Apalah2 aku ini segala macam dimakan yg penting kenyang," tulis @indahwidianto.
Namun, tak sedikit yang berhenti kagum karena Puspa Dewi terlihat muda dan cantik di usia tua berkat operasi plastik.
"Hasil oplas mahh GK herann GK kagum," tulis @alowd***.
Puspa Dewi sendiri menanggapi pro kontra soal kabar dirinya operasi plastik.
"Dear netizen yg budiman dan baik hati... banyak pro kontra mengenai oplas saya yg baru saya lakukan 3 bulan yg lalu setelah usia sy hampir 56 tahun ini."
"(Saya justru melakukannya sekarang karena sy dan kelg berpendapat jika nantinya makin tua saat sy perlu, belum tentu baik scr fisik utk dilakukan surgery)."
"Dear netizen...ada baiknya sebelum berkomentar dibaca dulu caption saya di post sebelumnya yah...sepertinya sudah cukup jelas disana."
"Budayakan membaca sebelum berkomentar... keep positive vibes, salam sayang untuk semua netizen dimanapun kalian berada...kita hargai setiap orang punya cara yg berbeda utk menyayangi diri sendiri dengan menjaga apa yg sudah diberikan oleh Tuhan."
Setelah pro konta foto sebelum sesudah oplasnya jadi sorotan, kabar terbaru Puspa Dewi baru saja merayakan ulang tahunnya ke-56.
Biodata Puspa Dewi
Puspa Dewi saat ini telah memiliki dua anak dan dua cucu.
Puspa Dewi sendiri merupakan istri dari Andreas Hadi (56).
Perempuan kelahiran 30 September 1967 itu merupakan pegawai bank swasta.
Kini, istri dari Andreas Hadi itu sibuk mengelola bisnis kulinernya di hari tua.
Ia merupakan pemilik usaha Hadi Kitchen Salad Bar dan juga pemilik brand pakaian olah raga Positive Wear Indonesia.
Ia merupakan ibu dari Dennis Hadi dan Danniel Hadi.
Dibalik keberuntungan yang dimiliki oleh Puspa Dewi ternyata ada kisah pilu yang harus dihadapinya.
Puspa Dewi sempat berhutang hampir Rp 2 miliar, untuk biaya pengobatan kedua orang tuanya.
Hal tersebut diungkapkan oleh Dennis Hadi, putra sulungnya dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtube Rico Huang, Selasa (23/7/2019).
"Pada suatu saat nyokap gue (Puspa Dewi) manggil gue sama Daniel, adik gue, dia manggil, makan bareng,"
"Gue bingung nih dia ngomong apaan, tapi kata-katanya itu yang ngerubah hidup gue sampai sekarang, 'Dennis Daniel kamu masih inget nggak cincin papa dulu', 'masih', 'sekarang ada dimana?' oh iya hilang," ungkap Dennis Hadi.
Puspa sempat menceritakan kepada kedua putranya bahwa dirinya telah menjual semua perhiasan miliknya.
"Gelang mama udah dijual semua, jadi dia kasih tahu anaknya udah jual perhiasan banyak banget, gue tanya dong, 'emang untuk apa ma, kita kekurangan?', karena dari kemarin gue mikir kita berduit, bisa bayar makanan mahal,"
"Nyokap gue cerita, orang tua dari nyokap gue, ibu dari nyokap gue itu sebelum meninggal cuci darah, kanker, dan cuci darah itu tidak ada asuransi berkali-kali, itu pakai duit nyokap gue semua, nyokap gue nggak ada duit, dia minjem ke koperasi hampir Rp 2 M," kata Dennis.
Tak hanya sang ibu, Puspa Dewi harus membiayai pengobatan sang ayah yang kecelakaan.
"Terus kakek gue itu kecelakaan dan operasi, gue mikir 'gue bisa makai kartu kredit seenak hati, tapi orang tua gue nyicil hutang', nyokap gue cerita sampai nangis, pertama kali curhat karena uang," ungkap Dennis.
Untuk membantu sang ibu melunasi hutangnya, kedua putra Puspa Dewi kemudian memutuskan untuk membuka usaha katering sehat.
"Gue akhirnya berinisiatif bikin usaha, dan akhirnya bikin katering sehat, dulu kan belum banyak, dari situ kartu kredit gue balikin ke nyokap, dan gue kembangin sendiri," ungkap Dennis.
Dennis bahkan harus mengemis untuk menjual katering sehatnya.
"Gue sampai harus ngemis ke temen-temen gue buat jual katering gue, mama gue sampai kirim email ke temen-temennya," ungkap Dennis.
Usaha ini awalnya dijalankan oleh kedua putranya, dan kini semua anggota keluarga terlibat.
Katering milik keluarga Hadi ini, Bahkan telah memiliki lima cabang di berbagai kota.
Usaha katering tersebut bahkan bisa menghidupi 400 pekerja.
"Total karyawan di Hadi Kitchen itu sekitar 250 di lima kota, positif wear itu nggak begitu banyak, total Hadi Kitchen sama positif wear itu 280, terus salad bar itu sekitar 150, jadi kalau ditotal sekitar 400 an karyawan," ungkap Dennis.
(Surya/ Tribunnews)
Sosok Nenek Tercantik di Indonesia, Sudah Punya Dua Cucu, Dikira Masih ABG |
![]() |
---|
Wajah Puspa Dewi Awet Muda Seperti ABG, Padahal Usia 56 Tahun dan Sudah Punya Cucu |
![]() |
---|
Digugat Cerai Ruben Onsu, Sarwendah Sibuk Lakukan Oplas, Ungkap Alasan: Lebih Fresh |
![]() |
---|
Akhirnya Perban Lucinta Luna Setelah Oplas Dibuka, Bibir Disorot, Kini Mau Operasi Upgrade Rahim |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.