Berita Viral
Sosok Ipda Endry Purwa Sefa, Ajudan Kapolri yang Pukul Kepala Jurnalis di Semarang, Lulusan Akpol
Ia adalah Ipda Endry Purwa Sefa alias Ipda E. Sementara wartawan yang menjadi korban adalah Makna Zaesar.
Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: fitriadi
BANGKAPOS.COM -- Ajudan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memukul kepala wartawan di Semarang.
Ia adalah Ipda Endry Purwa Sefa alias Ipda E.
Sementara wartawan yang menjadi korban adalah Makna Zaesar.
Peristiwa ajudan Kapolri tempeleng kepala jurnalis ini terjadi di Stasiun Tawang Semarang pada Sabtu (5/4/2025).
Ipda Endry Purwa Sefa adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol), namun belum diketahui tahunnya.
Viral usai memukul kepala jurnalis di Semarang, Ipda Endry kini mengaku menyesal dan meminta maaf.
Kepada pewarta foto Perum LKBN Antara, Makna Zaesar, Ipda Endry meminta maaf langsung dalam pertemuan yang digelar di kantor Perum LKBN Antara Biro Jawa Tengah di Semarang, Minggu (6/4/2025).
Hadir dalam pertemuan tersebut Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Artanto yang mewakili Polri, Direktur Pemberitaan Antara Irfan Junaidi, serta pewarta foto Antara Makna Zaesar, dan Ipda Endry.
"Saya menyesal dan menyampaikan permohonan maaf kepada rekan-rekan media atas kejadian di Stasiun Tawang," kata Ipda Endry.
Ia berharap ke depan akan semakin humanis, profesional, dan lebih dewasa dalam bertugas.
Sementara itu, Makna Zaesar sudah menerima permintaan maaf tersebut.
Meski demikian, ia mengharapkan tetap ada tindak lanjut secara institusi kepolisian atas insiden tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Artanto mengatakan, Polri menyesalkan insiden yang seharusnya tidak terjadi itu.
"Situasi saat kejadian sangat ramai dan penuh sesak," katanya.
Menurut dia, prosedur operasi standar dalam protokoler pengamanan seharusnya tidak perlu secara emosional.
| Sosok & Motif Bripda Oschar Aniaya Ojek Disabilitas di 3 Tempat hingga Tewas, Kini Terancam di-PTDH |
|
|---|
| Sosok Beby Prisillia Anak Polisi & Eks Paskibraka Terjerat Narkoba Diciduk Bareng Onad, Sudah Bebas? |
|
|---|
| Profil Rahmansyah Sibarani, Eks Wakil Ketua DPRD Sumut Terekam Lempari Pendemo, Pernah Terima Award |
|
|---|
| Trauma Richard Bongkar Bejatnya Senior ke Prada Lucky, Dipaksa Ngaku LGBT, Adegan Asusila Tak Wajar |
|
|---|
| Kabar AG, Mantan Pacar Mario Dandy Tersangka Kasus David ozora, Bebas Bersyarat Tapi Wajib Lapor |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.