Berita Viral

Viral Video 20 Detik Joget Sound Horeg Bupati Bangka Selatan di TikTok Tembus 29,8 Juta Penayangan

Konten yang disuguhkan dengan maksud menghibur masyarakat serta menarik minat masyarakat untuk berani mengadu kepada pejabat

Penulis: Cepi Marlianto | Editor: Hendra
Tangkapan Layar/Riza Herdavid
PEJABAT BASEL JOGET - Tangkapan layar Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid joget bersama pejabat dan paskibraka 

BANGKAPOS.COM, BANGKA – Joget sound horeg yang dilakukan oleh Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid bersama jajaran forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) viral di media sosial.

Video TikTok dengan durasi 20 detik yang diunggah di akun TikTok @Riza herdavid itu kini telah tembus hingga 29,8 juta penayangan. 

Tak hanya itu, postingan tersebut turut dibanjiri dua juta tanda suka serta 243,6 ribu kali dibagikan. Selain itu postingan tersebut turut mendapatkan 35,2 ribu komentar dari netizen. 

Bahkan salah satu komentar dilayangkan oleh akun grup musik dangdut akustik asal Yogyakarta, Guyon Waton dan mendapatkan pin hati dari Riza Herdavid

Bahkan Riza Herdavid turut membalas komentar tersebut dengan ajakan grup musik Guyon Waton untuk bisa konser di Kabupaten Bangka Selatan. 

lihat fotoBUPATI BASEL JOGET - Tangkapan layar video TikTok Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid joget sound horeg.
BUPATI BASEL JOGET - Tangkapan layar video TikTok Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid joget sound horeg.

Riza Herdavid pun turut menandai akun sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan supaya rencana tersebut dapat terealisasi.

“Nah bisa ni konser. Jangan mahal mahal ya tapi mas,” tulis Riza Herdavid.

Seperti diketahui Riza Herdavid kembali menjadi sorotan publik setelah video joget sound horeg yang dilakukannya bersama Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Arif Wijayanto, Dandim 0432/Bangka Selatan Letkol Arh Sebmy Setiawan serta tim pengibar bendera (Paskibra) viral di media sosial. Aksi tersebut dilakukan Riza Herdavid pasca upacara penurunan bendera pada Minggu 17 Agustus 2025.

Dalam video tersebut, Riza Herdavid tampak mengenakan seragam putih pada barisan depan. Di sebelah kirinya terdapat Agus Arif Wijayanto dan sebelah kiri Sebmy Setiawan. Sedangkan anggota Paskibra mengikuti gerakan yang sama di belakang mereka.

Riza Herdavid mengatakan joget sound horeg dirinya lakukan secara spontan. Diakuinya setiap sesi kegiatan pemerintahan bersifat kedinasan maupun aktivitas pribadi ia selalu menyempatkan untuk membuat konten. 

Konten yang disuguhkan dengan maksud menghibur masyarakat serta menarik minat masyarakat untuk berani mengadu kepada pejabat.

“Aksi joget sound horeg ini kami lakukan spontan. Latihannya juga cuma lima menit bersama jajaran forkopimda dan anggota paskibra,” kata dia kepada Bangkapos.com lewat sambungan telepon, Sabtu (23/8/2025).

Riza Herdavid bilang gerakan yang ia namakan sound horeg itu diketahui dari media sosial. Pasalnya, tarian asal Provinsi Jawa Timur tersebut telah menjadi viral diberbagai platform media sosial. 

Gerakan tersebut mudah dipahami karena sederhana. Ia pun mengaku sangat bersyukur postingan tersebut kini banyak disukai oleh masyarakat dan telah dibagikan ke sejumlah media sosial selain TikTok.

Kata Riza Herdavid akun tersebut dirinya langsung yang memegang tanpa bantuan admin. Sehingga siapapun netizen berkomentar dan langsung dibalas dipastikan itu adalah asli ketikan jarinya.

Sumber: bangkapos.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved