Berita Bangka Tengah
Dalam Sehari Algafry Resmikan Dua Proyek, Gedung Administrasi SMP dan Pembangunan Jalan 11 Kilometer
Yang pertama ia meresmikan pembangunan ruang administrasi dan ruang laboratorium SMP Negeri 1 Lubuk Besar, yang beralamat di Desa Trubus
Penulis: Rifqi Nugroho | Editor: Hendra
BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Hanya dalam sehari Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman melakukan peresmian dua pembangunan proyek infrastruktur di wilayah Kecamatan, Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah, pada Senin (24/11/2025).
Yang pertama ia meresmikan pembangunan ruang administrasi dan ruang laboratorium SMP Negeri 1 Lubuk Besar, yang beralamat di Desa Trubus.
Sedangkan yang kedua ia melaunching pembangunan jalan yang menghubungkan Lubuk Pabrik dan Kampung G, Kecamatan Lubuk Besar, yang digarap oleh Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Bangka Belitung.
Algafry menyebutkan, pembangunan gedung itu diharapkan bisa meningkatkan semangat para pengajar untuk melaksanakan proses mengajar kepada para siswa.
"Mudah-mudahan dengan adanya gedung baru ini, mengajarnya tambah semangat. Yang tadinya misalnya siswanya agak malas-malas jadi lebih semangat, karena gurunya juga bersamangat," ujar Algafry.
Untuk itu dirinya berharap agar fasilitas baru itu bisa dijaga dengan baik dan dimanfaatkan sebagaimana mestinya, sehingga memberikan manfaat bagi setiap murid.
"Apa yang diberikan pemerintah ini harus dijaga bersama. Oleh karena itu, saya titip agar bisa digunakan dengan baik," tambahnya.
Sementara itu untuk pembangunan jalan pengubung Lubuk Pabrik dan Kampung, Algafry berharap proyeknya dapat berjalan dengan lancar.
"Mudah-mudahan pelaksanaan pengerjaan ini berjalan lancar. Kami atasnama Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah bersyukur, semoga pembangunan ini bisa memberikan dampak bagi perekonomian masyarakat," terangnya.
Dikatakan Algafry, pembangunan ini sangat dibutuhkan karena sebelumnya kondisi jalan di kawasan ini masih berupa tanah merah serta banyak lubang.
"Saya bisa lukiskan, ya memang disini banyak lubang, karena jalan tanah sehingga terkikis oleh air. Dengan dukungan dari Kementerian ini kami bersyukur bisa meningkatkan layanan bagi masyarakat," pungkasnya.
(Bangkapos.com/Rifqi Nugroho)
| Desember 2025, Ribuan Honorer Bateng Resmi Jadi PPPK Paruh Waktu |
|
|---|
| Ramai-ramai Sembunyikan Alat Berat Tambang Ilegal di Bateng karena Ada Satgas PKH, 39 Unit Diamankan |
|
|---|
| Berjarak 2,5 Kilometer, Satgas PKH Korwil Babel Kembali Amankan 7 Unit Ekskavator di Desa Perlang |
|
|---|
| HUT ke-20 SMAN 1 Namang, Festival Lomba hingga Parade Budaya Warnai Perayaan |
|
|---|
| Lagi! Satgas PKH Tindak Tambang Ilegal di Bateng, 9 Alat Berat Diamankan, Ini Inisial Pemiliknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/Algafry-potong-pita-proyek-ne.jpg)