Idul Adha
Ujian Terhadap Umat Berbeda-beda
ujian yang dialami Nabi Yusuf AS ketika menghadapi godaan dari seorang perempuan sekaligus istri pembesar yakni mengajaknya untuk berbuat zina
Laporan Wartawan Bangka Pos, Emil Mahmud
BANGKAPOS.COM, BANGKA - Berkurban sebagai manifestasi bukti perjuangan sekaligus pengorbanan dan kecintaan kepada Allah SWT.
Pengorbanan itu sudah dibuktikan oleh Nabi Ibrahim AS meski harus menyembelih putranya, Ismail AS.
"Kita juga harus mewujudkan bukti nyata antara pernyataan melalui perbuatan sehari-hari,” papar Khatib Zayadi Hamza di hadapan jamaah Salat Id di halaman Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (24/9/2015).
BACA : Inilah Foto-foto Jadul Pelaksanaan Ibadah Haji Tahun 1953
Dikatakan, secara konseptual bahwa Islam menuntun ummat muslim secara spiritual dan ritual.
Sejauh ini lanjutnya dalam proses tersebut biasanya umat itu menerima ujian dari Allah SWT.
Khatib mengulas ujian yang diberikan oleh Allah SWT kepada setiap umat berbeda-beda.
“Seperti kisah para nabi yang mengalami ujian berupa perintah Allah SWT antara lain dialami Nabi Ibrahim AS agar menyembelih putra kesayangannya Ismail AS,” ujar khatib
Lanjutnya, ujian yang dialami Nabi Yusuf AS ketika menghadapi godaan dari seorang perempuan sekaligus istri pembesar yakni mengajaknya untuk berbuat zina.
BACA : Sudut Pandang Kabah 360 Derajat Yang Diedarkan YouTube Aljazeera
“Satu hal yang perlu diingat dari segala ujian dari Allah SWT.bahwa kita hendaknya makin berupaya menambah derajat ketaqwaan dan keimanan,” ujar khatib.
Sebelumnya, Sekda Provinsi Kepulauan Babel, Syahrudin yang mewakili gubernur H Rustam Effendi serta plh gubernur, Hidayat Arsani menyampaikan ucapan selamat Idul Adha kepada seluruh masyarakat Babel.
Pada kesempatan sama, sekda mengungkapkan kini Gubernur Rustam Effendi berada di tanah suci menunaikan ibadah haji.
Sedangkan, Plh gubernur Hidayat Arsani tak dapat hadir bersama jamaah Idul Adha di halaman Kantor Gubernur Babel.
Simak berita selengkapnya di Harian Bangka Pos/ Pos Belitung/ Babel News edisi Jumat 25 September 2015.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/salat-id-di-kantor-gubernur_20150924_093151.jpg)