Cara Mudah Atasi Stres Usai Putus Cinta
Patah hati karena berpisah dengan kekasih bisa mempengaruhi suasana batin hingga waktu lama.
BANGKAPOS.COM - Patah hati karena berpisah dengan kekasih bisa mempengaruhi suasana batin hingga waktu lama.
Menurut beberapa ilmuwan University of Aberdeen, Inggris efek patah hati tak hanya terjadi dalam satu atau dua hari, melainkan bisa bertahan hingga sekitar empat bulan lamanya.
Untuk membuktikan hipotesis itu, para peneliti tengah mempersiapkan laporan khususnya.
Seperti dilansir Metro.co.uk, penelitian ini akan dipimpin oleh Dr Dana Dawson, dosen senior di universitas tersebut.
Dawson juga konsultan ahli jantung di Aberdeen Royal Infirmary.
“Awal-awal mereka terlihat membatasi diri, tapi kami terkejut ketika melihat pasien masih terlihat kekurangan energi, atau tidak mampu untuk kembali bekerja seperti sedia kala,” ujarnya.
Lebih dari itu, mereka menyayangkan banyak dokter yang tidak bisa membaca situasi tersebut.
Dalam bahasa medis, gangguan ini biasa disebut dengan acute stress-induced cardiomyopathy, sementara orang awam biasa menyebutnya “sindrom patah hati.
Penyebabnya antara lain perceraian, kecelakaan, dan kehilangan akibat kematian.
Hal ini, menurut para peneliti, bisa menyebabkan orang-orang mengalami gejala serangan jantung, tanpa harus ada penyumbatan di arteri koroner.
Stres karena putus cinta
Ada saja masalah yang ditimbulkan akibat putus cinta dengan pasangan. Selain sedih berkepanjangan, Anda pun dapat mengalami kehilangan nafsu makan, tidak bersemangat, hingga terjangkit stres.
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa tidur dapat membantu Anda mengatasi stres dan masalah lain akibat putus cinta.
Riset yang dilakukan para ahli dari University of Arizona, Amerika Serikat tersebut menyatakan bahwa menjalani jadwal tidur yang teratur dapat membantu seseorang mengatasi dan menghindarkan diri dari stres usai putus cinta.
Dalam studi tersebut, para peneliti melakukan eksperimen terhadap para responden yang baru saja mengalami hubungan cinta kandas.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/putus-cinta-a_20160106_180926.jpg)