Bandingkan Kecantikan Istri Pasha Dulu dan Sekarang, Orang Ini Dihujat Habis-habisan
Adelia Wihelmina bikin heboh lantaran ia posting foto bareng mantan istri suaminya.
BANGKAPOS.COM - Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau lebih dikenal dengan Pasha Ungu kembali jadi buah bibir.
Namun bukan berita tentang Wakil Wali Kota Palu yang sementara vakum bernyanyi, namun tentang kabar istri dan mantan istrinya.
Sang istri, Adelia Wihelmina bikin heboh lantaran ia posting foto bareng mantan istri suaminya. Okie Calerista Agustina mantan istri Pasha foto bertiga dengan anaknya Kisya Alvaro Putra Sigit.
"Alhamdulillah kk @kiesha.alvaro happy terus yaa❤️❤️❤️," tulis Adelia beri keterangan pada foto tersebut.
Tampaknya pertemuan mereka bertiga yakni putra pertama Pasha dengan ibu kandungnya ditemani ibu tirinya bisa terlaksana dengan baik.
Foto ini telah diunggah pada Selasa 14/6/2016) lalu dan hingga berita ini diunggah sudah 9.725 likes dan ratusan komentar.
Sebagian besar komentar memuji antara istri dan mantan istri yang akur. Ada pula netizen yang berharap hal ini juga terjadi pada keluarganya.
Foto ini jadi bukti kalau figur publik jadi contoh dan panutan bagi orang lain.
Namun yang menghebohkan bukan saja tentang mantan istri dan istri akur dan foto bareng.
Ada seorang netizen yang berulah dengan membandingkan kecantikan keduanya.
Tentu netizen tersebut jadi bulan-bulanan banyak netizen lainnya.
Sebagian besar menghujat kenapa membanding-bandingkan, bagaimana rasanya sebagai cewek kalau dibanding-bandingkan.
Netizen lain menambahkan kalau kedua sosok wanita ini sama-sama cantik dan tak perlu dibandingkan.
Dinamika rumah tangga Pasha
Mengutip Wikipedia perjalanan rumah tangga Pasha memang penuh dinamika.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/adelia_20160619_082936.jpg)