Ini Tips Menjaga Berat Badan Agar Tetap Ideal dalam Jangka Panjang
Ini Tips Menjaga Berat Badan Agar Tetap Ideal dalam Jangka Panjang. . .
Tidak melewatkan olahraga
Banyak orang memandang olahraga sebagai cara untuk menurunkan berat badan.
Tapi, menjaga tubuh tetap aktif adalah hal penting untuk menjaga berat badan ideal dalam jangka panjang.
Olahraga intensif juga bisa menjadi pelengkap pola makan sehat dan mengurangi rasa lapar yang muncul.
• Mamah Kenapa Tidur Terus, Wanita Bawa Tiga Anak Kecil-kecil ini Ternyata Meninggal di Bus Primajasa
Hal ini karena olahraga tidak menyebabkan peningkatan rasa lapar yang sama dengan ketika kita hanya diet saja. Olahraga juga membantu kita menjaga defisit energi.
Manfaat olahraga untuk menjaga berat badan juga dibuktikan para partisipan program televisi The Biggest Loser.
Program tersebut mengawasi para partisipan hingga enam tahun setelah show tersebut dilangsungkan.
Partisipan yang bisa menjaga berat badannya ternyata meningkatkan aktivitas fisik mereka hingga 160 persen.
Sementara partisipan yang kembali naik berat badannya ternyata hanya meningkatkan aktivitas fisik mereka sebesar 34 persen.
Fleksibilitas
Apa pun dietnya, kamu perlu bersikap fleksibel atau kompromi, seperti yang berlaku dalam sejumlah jenis diet.
• Angka Memiliki Kekuatan Mistis, Ilmu Matematika Membuat Kaisar Cina Bisa Meniduri Ratusan Perempuan
Misalnya, ketika diundang ke restoran pada acara-acara spesial atau perayaan ulang tahun.
Kamu bisa menyesuaikan perilaku makan, misalnya dengan memilih makanan sehat atau memberlakukan mindful eating beberapa hari sebelum acara tersebut atau meningkatkan intensitas olahraga untuk melawan perilaku makan berlebih yang mungkin muncul.
Hal yang ingin ditunjukan adalah, jangan terlalu bergantung pada sinyal tubuh untuk mendeteksi tingkat asupan kalori.
Lebih baik, kita menjaga perilaku gaya hidup untuk melawan bias alami tubuh kita terhadap berat badan.
