Merasa Dibikin Malu Gubernur, PNS Pemprov Bangka Belitung Ramai-ramai Mengadu ke Polda

Menjelang masa purna tugasnya, Hanipah mendapat perlakuan yang tak diduga-duga di depan orang banyak, Senin (5/8/2019).

Editor: Alza Munzi
bangkapos.com/Deddy Marjaya
Sejumlah ASN Pemprov Kepulauan Bangka Belitung yang merasa dipermalukan oleh Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman karena dicopot saat apel sore dan diumumkan kemudian dipisahkan dari barisan tersendiri Senin (5/8/2019). 

Dengan suara bergetar ia mengatakan bahwa ia secara psikologis merasa malu diperlakukan seperti itu oleh gubernur.

Dia merasa pengabdiannya setelah 37 tahun bekerja menjadi percuma.

Dia harus menelan pil pahit setelah mengetahui jika dirinya yang dua tahun lagi pensiun dipermalukan di sisa pengabdiannya.

Diberitakan bangkapos.com sebelumnya, beberapa ASN yang melapor adalah Hermanto dari BPBD Babel, Hudamsyutin Kasubag Umum Dinas Lingkungan Hidup, Medi Umari dari Dinas Perhubungan.

Menurut Hudamasyutin ia melaporkan gubernur dikarenakan ia merasa dipermalukan.

Saat acara pelantikan, dia dan lima belas ASN lain dipisahkan oleh gubernur dari peserta yang lain.

Pengumuman nonjob dilakukan di depan peserta lain.

Dia mengatakan jika alasan gubernur nonjob karena mereka tidak memiliki sertifikat pengadaan barang dan jasa.

Padahal menurutnya ia sudah memiliki sertifikat tersebut.

"Yang saya tangkap adalah pak gubernur nonjob kami gara-gara tidak memiliki sertifikat, ini apa pak," ujar Hudamasyutin geram,  sambil memperlihatkan sertifikatnya.

Ia mengaku jika dirinya malu ketika di ruang pelantikan tadi, ia merasa seperti tidak ada harga diri dan diperlakukan seolah-olah sudah membuat kesalahan indisipliner.

Ancam pecat PNS

Dua oknum ASN di Pemprov Babel akan dipecat.

Demikian disampaikan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) seusai melantik ratusan pejabat struktural eselon III dan IV serta fungsional di ruang Pasir Padi, Kantor Gubernur, Senin (5/8/2019) sore.

Tak disebutkan berdinas dimana kedua oknum tersebut. Namun Erzaldi memastikan keduanya akan dipecat.

Sumber: bangkapos.com
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved