Cukup Lakukan Amalan Ini Bisa Membawa Masuk ke Surga, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat

Cukup Lakukan Amalan Ini Bisa Membawa Masuk ke Surga, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat, simak penjelasannya

Penulis: Evan Saputra CC | Editor: Evan Saputra
Instagram @ronaldz.agung & Bincangsyariah.com
Cukup Lakukan Amalan Ini Bisa Membawa Masuk ke Surga, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat 

BANGKAPOS,COM - Cukup Lakukan Amalan Ini Bisa Membawa Masuk ke Surga, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat

Setiap manusia khususnya umat muslim pasti ingin masuk ke dalam surga dengan melakukan berbagai macam kebaikan serta amalan.

Ternyata ada amalan ringan yang jika dilakukan bisa membawa seseorang masuk ke dalam surga, lalu amalan apa itu?

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan amalan tersebut.

Ia menceritakan sebuah riwayat seseorang yang hidup di zaman Rasulullah yang ingin masuk surga tapi dengan amalan yang ringan.

Baca juga: Inilah Ciri Tobat Seseorang Diterima, Simak Ulasan Ustadz Adi Hidayat

"Maka datanglah seorang arab badui kepada Rasulullah, mengatakan ya Rasulullah tolong tunjukan padaku amalan  yang ringan-ringan tidak usah berat-berat yang penting bisa masuk surga, gak apa-ap, yang ringan-ringan ya Rasulullah gak usah berat-berat yang penting bisa masuk surga itu intinya," jelas Ustadz Adi Hidayat.

Lalu lanjut Ustadz Adi Hidayat, Rasulullah menjelaskan bahwa cukup melakukan yang fardhu (wajib) saja namun konsisten dan meninggalkan segala maksiat.

"Diajarkan oleh Nabi tentang sholat yang fardhu saja, tentang puasa yang fardhu saja, kalau kamu ingin tambah itu? kata orang itu tidak ya Rasulullah, saya akan kerjakan yang fardhu saja dan saya akan tinggalkan maksiat, lalu dia pergi. Maka nabi mengatakan kalau dia benar dia bisa masuk surga, cuma tidak dijelaskan surga yang mana?," ungkap Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat menyabutkan seseorang yang hanya mengerjakan saja bisa masuk surga. Akan tetapi dengan catatan meninggalkan maksiat.

Sebab katanya perbuatan maksiat bisa mengambil amalan yang telah diakukan.

"Artinya mengerjakan yang fardhu fardhu saja amal sholeh bisa masuk surga, tapi catatannya tinggalkan maksiat. Sebab ketika mengerjakan maksiat itu amalan yang baik diambil, kalau anda merasa maksiat masih banyak tutup dengan dengan yang sunnah dan yang lainnya dan banyak beristighfar," ujarnya.

Baca juga: Berbicara Saat Wudhu Apakah Batal? Begini kata Ustadz Adi Hidayat

Sosok Ustadz Adi Hidayat

Dilansir dari Wikipedia, Ustadz Adi Hidayat, Lc., MA lahir di Pandeglang, Banten, 11 September 1984 adalah ulama asal Indonesia yang dapat menguasai isi kitab suci Alquran beserta letak barisnya. Selain itu, ia juga menguasai ilmu hadist dan berbagai kitab agama beserta makna dan posisinya.

Pada 2013, Ustaz Adi mendirikan Quantum Akhyar Institute dan tiga tahun berikutnya ia mendirikan Akhyar TV sebagai media dakwah utama. Saat ini Ustaz Adi aktif menjadi narasumber keagamaan baik ta’lim, seminar, dan selainnya. Ia juga aktif menulis dan telah memiliki beberapa karya dalam bahasa Arab dan Indonesia.

Ustaz Adi Hidayat memulai pendidikan formal di TK Pertiwi Pandeglang tahun 1989 dan lulus dengan predikat siswa terbaik. Kemudian melanjutkan pendidikan dasar di SDN Karaton 3 Pandeglang hingga kelas III dan beralih ke SDN III Pandeglang di jenjang kelas IV hingga VI.

Sumber: bangkapos.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved