Harga Hp

Harga Hp Samsung A53 5G Terbaru Maret 2023 Terjun Bebas, Hp Mid Range Peforma Kelas Atas

Samsung A53 5G punya spesifikasinya bahkan jauh lebih baik dari tipe Samsung yang banyak diidolakan sebelumnya seperti Samsung M61 dan A52s

Samsung.com
Samsung Galaxy A53 5G. 

BANGKAPOS.COM- Kabar baik bagi Anda yang berencana mengganti hp di bulan Maret 2023, ini saat yang tepat untuk upgrade ke Samsung A53 5G.

Hp Samsung A53 5G adalah hp dengan mid range dengan performa kelas atas yang banyak dicari.

Hp ini punya spesifikasinya bahkan jauh lebih baik dari tipe Samsung yang banyak diidolakan sebelumnya seperti Samsung M61 dan A52s yang tak lagi dirilis.

Walaupun dirilis Maret 2022 lalu tapi untuk ukuran satu tahun, sebuah hp masih dibilang worth it dan tak akan ketinggalan trend.

Terlebih Galaxy A53 5G memang diluncurkan untuk dipakai dalam beberapa tahun ke depan.

Tak pelak Samsung A53 5G menjadi hp dengan spesifikasi mumpuni yang paling banyak dicari.

Kini harga Samsung A53 5G pun relatif sudah turun dibanding saat pertama kali dirilis.

Melansir dari laman resmi Samsung, Samsung A53 5G telah dibanderol Rp 5.799.000.

Sementara di market place kayak Tokopedia dan Shopee, harga Samsung A53 5G kini sudah makin turun harganya.

Di Tokopedia misalnya, per Maret 2023, kini Samsung A53 5G ada yang dijual dengan harga Rp5,499.000,  untuk varian 8/128 GB.

Dan untuk varian 8/256 GB dijual di harga Rp5,999.000.

Sementara di Shopee, kini Samsung A53 5G varian 8/128 GB dibanderol Rp4.999.000 ,- dan untuk varian 8/256 GB seharga 5.550.000.

Nah, usai mengetahui harga Samsung A53 5G, kini saatnya mengetahui seperti apa spesifikasi hp keren satu ini.

Spesifikasi A53 5G

Samsung A53 5G
Samsung A53 5G (Youtube Gadgetin)


Samsung A53 5G memiliki layar resolusi hingga FHD+ dan refresh rate 120Hz, untuk Anda yang gemar bermain game, detail layar ini jelas sangat bersahabat.

Samsung juga melengkapi seri ini dengan layar Super AMOLED terbaik di kelasnya.

Sumber: bangkapos
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved