Berita Sungailiat

10 Perahu Nelayan Dikerahkan Cari ABK Hilang, Marzuan dan Eka Sudah Tiba di Muara Air Kantung

Sekitar 10 perahu nelayan dikerahkan untuk membantu pencarian satu ABK KM Anggrek 1 yang hilang bernama Jonata

Penulis: edwardi | Editor: khamelia
ist
Nahkoda KM Anggrek 1 Marzuan dan ABK bernama Eka berhasil dievakuasi tim penyelamat dan tiba di daratan Pos Ditpolair Polda Babel. 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Sekitar 10 perahu nelayan dikerahkan untuk membantu pencarian satu ABK KM Anggrek 1 yang hilang bernama Jonata (sebelumnya, Junaidi) di perairan laut Karang Rangkorek (sekitar 20 mil dari muara Air Kantung Sungailiat).

Kalakhar BPBD Kabupaten Bangka, Ridwan mengatakan tim terdiri dari anggota Ditpolair Polda Babel dan Polres Bangka, Basarnas, Laskar Sekaban melakukan proses penjemputan terhadap nahkoda KM Anggrek 1, Marzuan dan ABK bernama Eka dari kapal nelayan di perairan laut Karang Rangkorek.

"Alhamdulillah sekitar pukul 13.30 WIB tim penjemputan sudah tiba kembali ke Pos Ditpolair Polda Babel kawasan muara Air Kantung Sungailiat, dan nahkoda KM Anggrek 1 pak Marzuan dan ABK bernama Eka dalam kondisi selamat," ujar Ridwan.

Sebelumnya Kapal nelayan KM Anggrek 1 tenggelam setelah bertabrakan dengan kapal tugboat yang membawa tongkang di sekitar perairan laut Karang Rangkorek (20 mil dari muara Air Kantung Sungailiat), Minggu (02/04/2023) subuh.

Akibat kejadian ini KM Anggrek 1 tenggelam, di mana 2 orang awak kapal selamat dan 1 orang belum ditemukan.

Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) BPBD Kabupaten Bangka, Ridwan mengatakan telah menerima laporan dari masyarakat adanya kapal yang tenggelam.

"Nama kapal nelayan jaring pari KM Anggrek 1 dengan nahkoda Marjuan dan 2 orang ABK atas nama Eka dan Jonata (sebelumnya Junaidi, red). Infonya Marjuan dan Eka berhasil diselamatkan kapal compreng, sedangkan Jonata belum ditemukan karena tidak bisa berenang," kata Ridwan.

Diungkapkannya, kronologi kejadian sekitar pukul 05.00 WiB telah terjadi laka laut tertabraknya kapal nelayan Anggrek 1 dengan kapal tugboat yang menggandeng tongkang, sehingga mengakibatkan kapal Anggrek 1 pecah dan tenggelam," ujar Ridwan.

(Bangkapos.com/Edwardi)

Sumber: bangkapos.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved