Berita Selebritis
Pengacara Ungkap Kondisi Terkini Rebecca Klopper, Kekasih Fadly Faisal Berjuang Pulihkan Psikis
Rebecca Klopper tak lagi terlihat aktif mengunggah postingan atau IG story sejak pemberitaan yang mengaitkan namanya tersebut.
Penulis: Vigestha Repit Dwi Yarda | Editor: Dedy Qurniawan
BANGKAPOS.COM- Artis Rebecca Klopper menjadi perbincangan netizen belakangan ini imbas viral sebuah video asusila di Twitter.
Terseret kabar tersebut sontak membuat Rebbeca Klopper menarik diri dari dunia hiburan dan media sosial.
Rebecca Klopper tak lagi terlihat aktif mengunggah postingan atau IG story sejak pemberitaan yang mengaitkan namanya tersebut.
Sontak kondisi Rebecca Kloppers pacar Fadly Faisal menjadi perhatian.
Pengacara Rebecca Klopper, Sandi Arifin akhirnya buka suara soal kondisi kliennya saat ini.
Terkini, ia mengungkapkan bahwa Rebecca Klopper masih berusaha menenangkan diri.
Pasalnya saat ini Rebecca Klopper tengah mengahadapi masa sulit.
Oleh karena itu ia membutuhkan waktu untuk menerima kenyataan yang terjadi.
"Kondisinya masih menenangkan diri," ujar Sandy Arifin dikutio Sripoku.com dari kanal YouTube Intens Investigasi, Sabtu (27/5/2023).
"Tapi cukup inilah, minta waktu untuk menenangkan diri," lanjutnya.
Berbeda dengan kondisi psikis, fisik Rebecca Klopper saat ini tidak ada masalah.
Sandi Arifin menegaskan kekasih Fadly Faisal dalam keadaan baik-baik saja.

"Kalau dalam kondisi kesehatannnya alhamdulillah baik," ungkapnya.
Baca juga: Penyebar Video 47 Detik Mirip Rebecca Klopper di Twitter Dipolisikan, Fadly Faisal Dipuji karena Ini
Artis 21 tahun itu tengah berjuang memulihkan psikis yang terguncang karena kabar video asusila.
Selain itu, Rebecca Klopper juga berusaha mencari keadilan atas adanya video asusila yang menyeret namanya.
Cerita Mongol Stres Pernah Ditipu Cagub Rp 53 M, Dipenjara Karena Judi Hingga Terjebak Sekte Satanic |
![]() |
---|
Profil Biodata Ahmad Assegaf Suami Tasya Farasya yang Gosipnya Digugat Cerai, Pengusaha Properti |
![]() |
---|
Sosok dan Sumber Kekayaan Ahmad Assegaf, Dirumorkan Digugat Cerai Tasya Farasya |
![]() |
---|
Awal Mula Tasya Farasya Diduga Gugat Cerai Ahmad Assegaf, Singgung soal Nafkah dan Minjam Uang Istri |
![]() |
---|
Siapa Alaric, Sosok Pria Diisukan Calon Suami Ayu Ting Ting, Ayah Ojak Ngaku Ngebet Tambah Cucu |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.