Berita Belitung Timur
Menikmati Sensasi Makan Durian Kupit di Kebun Kek Sri, Gunung Renek Manggar Belitung Timur
Musim hujan di Belitung Timur tak hanya membawa udara segar, tetapi juga mengundang pengalaman unik berburu durian di kebun-kebun lokal.
Penulis: M Zulkodri CC | Editor: Teddy Malaka
BANGKAPOS.COM--Musim hujan di Belitung Timur tak hanya membawa udara segar, tetapi juga mengundang pengalaman unik berburu durian di kebun-kebun lokal.
Salah satu kebun durian yang menarik perhatian adalah Kebun Kek Sri di Desa Kelubi, Manggar.
Meski perjuangan menuju ke kebun ini memerlukan usaha ekstra melalui jalanan becek, pengalaman berburu durian di sana ternyata sangat memuaskan.
Pada Sabtu (20/1/2024), tim Posbelitung.co berkesempatan mengunjungi Kebun Kek Sri di Gunung Renek.
Dengan akses yang tak begitu mudah, melalui jalanan tanah becek yang hanya bisa dilewati oleh satu mobil, perjalanan ini memang menghadirkan tantangan tersendiri.
Namun, keindahan pemandangan sepanjang jalan dengan berbagai jenis pohon buah dan udara segar alami tanpa polusi membuatnya sebanding.
Setibanya di lokasi, terlihat sekitar 40 pohon durian yang buahnya bahkan muncul langsung dari batangnya.
Pengunjung dapat merasakan aroma durian yang menyelimuti udara begitu mereka memasuki area kebun.
Meskipun harus berhenti sejenak dan melanjutkan perjalanan kaki sekitar 100 meter dari halaman parkir jika menggunakan mobil, tetapi pengalaman yang ditawarkan sangatlah memuaskan.
Pohon durian menjulang tinggi dengan buah yang masih menempel di batangnya membuat pemandangan yang memukau.
Saat durian jatuh langsung dari pohonnya ke tanah, pengunjung dapat menikmatinya dengan duduk di tempat yang telah disediakan sambil menikmati minuman.
Amirudin, salah satu penikmat durian, menyatakan kepuasannya setelah menghabiskan sekitar 10 buah durian dengan berbagai jenisnya.
Menurutnya rasa durian di tempat ini sangat enak.
Di lokasi ini ada empat jenis durian yang disuguhkan, yaitu kupit (tai babi), tembaga, jantung, dan susu. Namun, yang paling dia suka adalah durian kupit.
Durian kupit menjadi favoritnya karena isinya tebal tanpa biji, memberikan sensasi manis legit yang meleleh di mulut dengan tekstur serat-seratnya yang nikmat.
Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Desa Mempaya Berhasil Disingkarkan, Lalulintas Kembali Lancar |
![]() |
---|
Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Tiang Listrik dan Pohon di Mempaya Roboh Halangi Jalan |
![]() |
---|
Pupus Harapan Orang Tua Zira Peluk Terakhir Putrinya, 6 Hari Hilang Kini Operasi Pencarian Ditutup |
![]() |
---|
Emeka Godwin Perkuat BMS Manggar di Final Prima Cup 2025, Duel Kontra Persia Aik Seruk Bakal Panas |
![]() |
---|
Tim SAR dan Keluarga Korban Sepakat Hentikan Pencarian Zira Korban Tenggelam di Pantai Menara |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.