Bangka Pos Hari Ini
PDIP Usung Lima Paslon, Target Menang di 6 Daerah
Kedua, pasangan Riza Herdavid dan Debby Vita Dewi untuk Kabupaten Bangka Selatan. Ketiga, Kamaruddin Muten (Afa) dan Khairil Anwar untuk Belitung...
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyerahkan surat dukungan untuk lima
pasangan bakal calon kepala daerah di Bangka Belitug pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Kelima pasangan calon kepala daerah tersebut akan maju di Pilkada Kabupaten Bangka, Bangka Selatan, Bangka Tengah, Bangka Barat dan Belitung Timur.
Beberapa calon di antaranya merupakan petahana dan masih menjabat sebagai kepala daerah.
Nama-nama pasangan calon yang mendapatkan rekomendasi PDIP dan akan segera didaftarkan ke KPU tersebut adalah, pertama pasangan Mulkan dan Ramadian (Jendul) untuk bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Bangka.
Kedua, pasangan Riza Herdavid dan Debby Vita Dewi untuk Kabupaten Bangka Selatan. Ketiga, Kamaruddin Muten (Afa) dan Khairil Anwar untuk Belitung Timur.
Keempat, pasangan Markus dan Yus Derahman Kabupaten Bangka Barat. Kelima, Algafry Rahman dan Efrianda (Yadi) untuk Kabupaten Bangka Tengah.
Ketua DPD PDIP Bangka Belitung, Didit Srigusjaya membenarkan setidaknya terdapat lima pasangan calon yang akan diusung PDIP dalam Pilkada Serentak di Babel pada tahun ini.
Hal tersebut setelah dirinya diundang langsung oleh DPP PDIP untuk menyerahkan Surat Keputusan (SK) Rekomendasi calon bupati dan wakil bupati se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (31/7).
“Pada Rabu (31/7) kemarin, tepatnya pukul 15.00 WIB, kami diundang oleh DPP PDI Perjuangan untuk menerima rekomendasi calon bupati dan wakil bupati se-Bangka Belitung,” kata Didit kepada Bangkapos.com, Kamis (1/8).
Didit memaparkan, lima pasangan calon yang mendapat SK untuk pencalonan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) tersebut tersebar di lima kabupaten, yakni Bangka, Bangka Selatan, Bangka Tengah, Bangka Barat dan Belitung Timur.
“Untuk Kota Pangkalpinang dan Kabupaten Belitung masih menunggu tanda tangan SK dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri,” ungkap Didit.
Termasuk juga, kata Didit penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan diusung oleh PDIP dalam waktu dekat.
“Lima kabupaten sudah, hanya Kota Pangkalpinang dan Kabupaten Belitung yang belum. Kalau Pangkalpinang sudah kita tetapkan pasangan calon tinggal tanda tangan SK oleh ketua umum termasuk calon gubernur dan wakil gubernur,” jelas Didit.
Target 6 Daerah
Di samping itu lanjut dia, dalam Pilkada Serentak tahun 2024 PDIP menargetkan minimal mendapatkan enam kepala daerah, termasuk gubernur dan wakil gubernur.
“Oleh sebab itu, perbedaan pendapat maupun dukungan yang ada selama ini di antara kader PDIP harus dihilangkan,”
tukasnya.
| Di Balik Kebakaran Kampung Melintang, Api Datang saat Duka Belum Usai |
|
|---|
| Anak Justiar Noer Menyusul ke Lapas |
|
|---|
| Rp89,7 Miliar Raib, Kejati Babel Tetapkan 4 Tersangka Tambang Ilegal Sarang Ikan dan Nadi |
|
|---|
| Doa Istri di Balik Kecelakaan Pangkalpinang- Mentok: Allah Izinkan Memori Terakhir Bersamamu Indah |
|
|---|
| Sepi dan Tertutup, Kampus Azzahra Jadi Sorotan di Tengah Kasus Dugaan Ijazah Palsu Hellyana |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20240802-Bangka-Pos-Hari-Ini-Jumat-282024.jpg)