Berita Selebritis

Biodata Retno Paradinah, Istri Zul Zivilia yang Setia Tunggu Suami Bebas 18 Tahun Dipenjara

Mendekam di balik jeruji besi dengan vonis 18 tahun, sosok Retno Paradinah hingga saat ini masih setia mendampingin sang suami.

Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Evan Saputra
tribun
Biodata Retno Paradinah, Istri Zul Zivilia yang Setia Tunggu Suami Bebas 18 Tahun Dipenjara 

BANGKAPOS.COM -- Terjerat kasus narkoba, Zul eks vokalis Zivilia divonis 18 tahun kurungan penjara.

Tak hanya itu, Pengadilan Negeri Jakarta Utara juga menjatuhkan denda Rp 1 miliar pada Zul Zivilia.

Hal tersebut merupakan buntut dari keterlibatan Zul sebagai pengedar narkoba di jaringannya.

Mendekam di balik jeruji besi dengan vonis 18 tahun, sosok Retno Paradinah hingga saat ini masih setia mendampingin sang suami.

Istri dari Zul ini sekarang berjuang sendiri mencari nafkah untuk buah hati mereka.

Kasus yang menjerat suami, Zul Zivilia membuat sang istri, Retno Paradinah, harus kuat dan tegar menjalani hidup.

Sosok Retno kembali mencuri perhatian usai banyak kasus narkoba yang menjerat pesohor Tanah Air, namun berujung dengan hancurnya rumah tangga.

Saat diundang dalam acara FYP Trans 7, Retno mengurai alasannya hingga saat ini masih kuat bertahan meski tak jarang kalimat mengeluh keluar dari mulutnya.

"Apa yang membuat kamu bertahan?" tanya Irfan Hakim pembawa acara FYP Trans 7, dikutip dari Instagram @rumpi_gosip, Selasa, (29/10/2024).

"Anak-anak sih, aduh baru mulai aja udah nangis," ucap Retno dengan lirih.

Tak jarang Retno mengaku sering mengeluh kepada Tuhan karena keadaan keluarganya.

Namun, ia sadar jika kelak akan mendapatkan hikmah dari kesabarannya.

"Sering (ngeluh) pasti, cuma kayak yaudah lah Allah juga ngasih kita ujian gak diluar batas kemampuan kita, jadi saya berharap setelah ini ada hal-hal yang indah buat saya dan anak-anak," ungkapnya.

Ibu empat anak ini mengaku masih rutin mengunjungi Zul di penjara.

Disetiap kunjungannya itu, Zul selalu berpesan agar tetap menunggunya bebas dari masa tahanan.

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved