Pilkada Serentak 2024
Biodata dan Harta Kekayaan Amsakar Achmad Wali Kota Batam Terpilih Pada Pilkada 2024, Naik Jabatan
Amsakar Achmad terpilih menjadi Wali Kota Batam periode 2024-2029 pada Pilkada serentak yang digelar pada Rabu 27 November 2024.
BANGKAPOS.COM - Amsakar Achmad terpilih menjadi Wali Kota Batam periode 2024-2029 pada Pilkada serentak yang digelar pada Rabu 27 November 2024.
Amsakar Achmad yang menggandeng calon wali kota Li Claudia Chandra meraih 278.132 suara berdasarkan pleno rekapitulasi KPU Batam.
Pada Pilkada Batam 2024, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra didukung koalisi besar parpol.
Parpol pendukung pasangan calon wali kota dan wakil wali kota nomor urut 2 antara lain Golkar, Gerindra, PKB, NasDem, PKS, Hanura, Demokrat, PAN, PSI, PPP, Partai Garuda dan PKN.
Sementara paslon nomor urut 1, Nuryanto dan Hardi Selamat Hood memperoleh 143.245 suara.
Paslon nomor urut 1 pada Pilwako Batam 2024 ini mendapat dukungan dari PDIP, Partai Buruh, Partai Gelora.
Sosok Amsakar Achmad
Amsakar Achmad lahir di daerah Sungai Buluh, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Amsakar Achmad memiliki riwayat panjang dalam organisasi kemasyarakatan, dunia usaha, pemerintahan hingga politik.
Dalam karir politik, Amsakar Achmad pernah dipercaya sebagai Ketua NasDem Batam sebelum melabuhkan pilihan politiknya sebagai kader Partai Golkar.
Sebelum terpilih menjadi Wali Kota Batam pada Pilkada 2024, Amsakar Achmad mendapat amanah menjadi Wakil Wali Kota Batam periode 2021-2024.
Pada Pilkada sebelumnya, Amsakar berpasangan dengan calon wali kota Muhammad Rudi. Mereka terpilih memimpin Batam untuk lima tahun hingga 2024.
Pilkada kali ini, Amsakar naik menjadi calon wali kota bersaing dengan Nuryanto.
Jika tidak ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra akan ditetapkan sebagai pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam terpilih untuk selanjutnya dilantik.
Harta Kekayaan Rp 4 Miliar
| Sosok Nadalsyah Cagub Kalteng Kalah di Pilkada 2024, Anak Gagal Jadi Bupati Karena Beli Suara |
|
|---|
| Pemungutan Suara Ulang Empat TPS di Bangka Barat Bakal Berlangsung 22 Maret 2025 |
|
|---|
| Partisipasi Pemilih di Empat TPS Desa Sinar Manik Hanya 55 Persen di Pilkada Bangka Barat 2024 |
|
|---|
| 2.080 Pemilih Bakal Mencoblos Ulang di Desa Sinar Manik, KPU Bangka Barat Tunggu Juknis Jadwal PSU |
|
|---|
| Hidayat Arsani Kenang Orang Tua Usai MK Tolak Gugatan Pilkada: Saya Teringat Kedua Orang Tua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20241210-Amsakar-Achmad-Wali-Kota-Batam-terpilih-2024.jpg)