Berita Viral
Sosok Dwi Ayu Korban Penganiayaan George Sugama Halim Anak Yatim, Tinggal di Rumah Sempit Ukuran 3x4
Sosok Dwi Ayu Darmawati korban penganiayaan George Sugama Halim ternyata anak yatim sejak SD. Ia tinggal di rumah sempit berukuran 3x4 Meter.
Penulis: Widodo | Editor: M Zulkodri
BANGKAPOS.COM -- Sosok Dwi Ayu Darmawati korban penganiayaan George Sugama Halim ternyata anak yatim sejak SD.
Tepatnya pada saat ia duduk di kelas 4 sekolah dasar (SD).
Selain itu diketahui bahwa Dwi Ayu tinggal di rumah sempit berukuran 3x4 Meter.
Hal itu diungkapkan oleh Jhon LBF.
Jhon LBF mengatakan ibu korban George itu juga hanya seorang penjual nasi kuning.
"Dari kelas 4 SD, (Dwi Ayu) nggak punya bapak pak, anak yatim. Ibunya hanya pedagang nasi kuning," cerita Jhon LBF dikutip dari YouTube Uya Kuya TV, Rabu (18/12/2024).
Kisah Dwi Ayu dan keluarganya semakin menyayat hati ketika mereka hanya tinggal di sebuah rumah kontrakan berukuran 3x4 meter.
Bahkan, kata Jhon LBF, rumah tersebut ditinggali oleh Dwi Ayu, ibunya, dan kakaknya.
"Terus beliau cerita semua tinggal di sebuah rumah kontrakan 3x4 meter, isinya tiga orang. Isinya ibu, mbak Dwi Ayu, dan kakaknya," jelas Jhon.
Di sisi lain, Jhon juga mengungkapkan bahwa Dwi Ayu telah bekerja di perusahaan miliknya, Hive Five serta akan dikuliahkan.
Jhon mengatakan Dwi Ayu ditempatkan sebagai resepsionis di perusahaannya karena yang bersangkutan memang suka berkomunikasi dengan orang lain.
"Saya undang ke kantor tadi di hadapan karyawan-karyawan saya, digali minatnya, beliau suka di front liner, suka ketemu orang."
"Akhirnya tadi saya kasih penempatan di bagian resepsionis di head office saya dan diarahkan untuk diajarin," kata Jhon.
Kebaikan Jhon terhadap Dwi Ayu tidak hanya sampai itu saja. Dia juga akan menguliahkan Dwi Ayu sampai lulus dan kini tengah dicarikan universitas di Jakarta oleh timnya.
Jhon pun menyarankan agar korban George itu mengambil jurusan hukum.
| Beda Jauh Postingan IG, Ibu Ditikam Siswi SD Sempat Pukuli Kakak Kandung, Dendam Game Online Dihapus |
|
|---|
| Karier 33 Tahun Rusak Sedetik, Alasan dan Nasib Akhir Amal Said Dosen UIM Ludahi Kasir Swalayan |
|
|---|
| Sosok Agus Karokaro Kadinsos Samosir Tersangka Korupsi Dana Bantuan Korban Banjir, Segini Hartanya |
|
|---|
| Samuel Pembongkar Rumah Nenek Elina jadi Tersangka, Hotman Paris Ucap Terima Kasih ke Polda Jatim |
|
|---|
| Amal Said, Dosen UIM Makassar Viral Ludahi Kasir Dipecat, '1 Detik Berbuat, Karier 33 Tahun Rusak' |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20241218-Sosok-Pengacara-yang-Tipu-Dwi-Ayu.jpg)