Berita Selebritis

Belajar dari Kisah Mpok Alpa, Ibu yang Idap Kanker Payudara Bolehkah Menyusui? Simak Penjelasannya

Kepergian komedian sekaligus presenter Mpok Alpa membawa duka mendalam bagi keluarga, sahabat hingga para penggemar di Tanah Air.

Penulis: Rusaidah | Editor: Rusaidah
Kolase Tribunnews.com
MPOK ALPA MENINGGAL: Kabar duka cita, komedian Mpok Alpa meninggal dunia hari ini, Jumat (15/8/2025). Raffi Ahmad dan Irfan Hakim mengurai kedukaannya di media sosial. 

BANGKAPOS.COM - Kepergian komedian sekaligus presenter Mpok Alpa membawa duka mendalam bagi keluarga, sahabat hingga para penggemar di Tanah Air.

Sosok yang dikenal humoris itu akhirnya berpulang setelah berjuang selama tiga tahun melawan kanker payudara.

Mpok Alpa meninggal dunia di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta Barat pada Jumat (15/8/2025) pukul 09.30 WIB. 

Baca juga: Mpok Alpa Konsumsi Obat Dosis Keras Usai Lahirkan si Kembar, Bolak-balik Malaysia Obati Kanker

Jauh sebelum kabar duka datang, presenter bernama lengkap Nina Carolina itu diketahui melahirkan bayi laki-laki kembar pada akhir 2024.

Anak kembar Mpok Alpa itu diberi nama Raffa Ahmad Darmadina dan Raffi Ahmad Darmadina.

Nama itu dipilihnya karena terinspirasi Raffi Ahmad.

Baca juga: Curhat Pilu Mpok Alpa Ingin Lihat Bayinya Sehat, Berikan ASI Eksklusif Meski Idap Kanker Payudara

Dalam wawancara dengan sejumlah awak media di Jakarta Barat pada Sabtu (30/11/2024), Mpok Alpa mengungkapkan tengah menjalani program ASI (Air Susu Ibu) eksklusif.

Sejak dilahirkan di RS Bunda, Menteng, Jakarta Pusat pada 7 Oktober 2024, kedua buah hatinya diungkapkan Mpok Alpa hanya diberikan ASI.

"Pure (diberi) ASI," kata Mpok Alpa dilansir Bangkapos.com dari Wartakotalive.com.

"Biar bagaimanapun anak saya harus merasakan ASI, karena itu bagus buat imun dan kesehatannya," lanjutnya.

Mpok Alpa mengakui sebenarnya sulit untuk menyusui anak kembarnya sekaligus.

Baca juga: Mpok Alpa Tutup Usia, Tinggalkan Sepasang Anak Kembar, Dinamai Raffi Ahmad dan Raffa Ahmad

Namun, Mpok Alpa bersyukur sudah menemukan cara agar anak kembarnya itu tetap merasakan ASI yang sama.

"Sulit banget (menyusui dua anak kembar), (tapi) gue punya trik," kata Mpok Alpa.

"Kanan buat abang, yang kiri buat adeknya, di selang seling gitu," ucapnya.

Saat ditanya sampai kapan akan memberikan ASI ke anak kembarnya, Mpok Alpa tidak mematok waktunya. 

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved