Gubernur Hidayat Arsani Tinjau Sekolah dan Puskesmas di Kepulauan Pongok

Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Hidayat Arsani, meninjau fasilitas pendidikan dan kesehatan di Kepulauan Pongok, Basel . . .

Istimewa/ Biro Adpim Babel
BERTEMU MASYARAKAT -- Gubernur Babel, Hidayat Arsani kembali bertemu masyarakat di pelosok dalam kunjungannya ke Kepulauan Pongok di SMA Negeri 1 Pongok, SMP Negeri 1 Pongok serta SD Negeri 1 Pongok, dan Puskesmas Pongok Kabupaten Bangka Selatan, Selasa (11/11/2025). 

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Hidayat Arsani, kembali turun langsung ke pelosok daerah untuk menyapa masyarakat. Kali ini, Gubernur Hidayat melakukan kunjungan kerja ke Kepulauan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan ( Basel ), pada Selasa (11/11/2025).

Dalam kunjungannya, Gubernur Hidayat tidak hanya bertemu dan berdialog dengan warga setempat, tetapi juga meninjau sejumlah fasilitas pendidikan dan kesehatan. Beberapa lokasi yang dikunjungi antara lain SMA Negeri 1 Pongok, SMP Negeri 1 Pongok, SD Negeri 1 Pongok, serta Puskesmas Pongok.

Gubernur Hidayat juga berdialog dengan para guru, siswa, dan tenaga kesehatan untuk mengetahui kondisi dan kebutuhan mereka.

"Pendidikan dan kesehatan adalah dua hal yang sangat penting bagi kemajuan suatu daerah. Kami akan terus fokus mendukung dan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan di Kepulauan Pongok," ujar Gubernur Hidayat.

Ia juga menekankan pentingnya peran guru dan tenaga kesehatan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. 

"Guru dan tenaga kesehatan adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Kami sangat menghargai kerja keras dan dedikasi mereka," tambah Gubernur Hidayat.

Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat dan motivasi bagi para guru, siswa, dan tenaga kesehatan di Kepulauan Pongok untuk terus berjuang dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. (*/E1)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved