Berita Selebritis

Sebelumnya Kaku, Kini Tulang Kaki Fahmi BO Sudah Bisa Digerakkan Lagi

Setelah operasi kantung empedu, Fahmi Bo juga merasa kaki-kakinya tak lagi kaku dan mulai enteng digerakkan.

Editor: Fitriadi
Instagram/raffinagita1717
FAHMI BO DIRAWAT - Raffi Ahmad saat datang menjenguk Fahmi BO di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Suami Nagita Slavina membawanya ke rumah sakit serta menanggung seluruh biaya pengobatan. 

“Dia sudah tiga kali datang ke sini (selama saya dirawat),” ungkap Fahmi.

Menurut Fahmi, Raffi tidak hanya datang menjenguk, tetapi juga terus memberikan semangat agar dirinya tetap kuat menjalani masa pemulihan.

“Pesannya Raffi waktu pertama kali datang ke kontrakan saya, dia bilang saya harus semangat, harus dibawa ke rumah sakit, semangat sembuh, harus punya semangat hidup,” kenang Fahmi.

Raffi Janji Bantu Cari Kerja Setelah Fahmi Sembuh

Tak berhenti pada bantuan medis, Raffi Ahmad juga berjanji akan membantu mencarikan pekerjaan bagi Fahmi setelah kesehatannya pulih total.

“Habis sehat, nanti cari kerja dibantu, yang penting sehat dulu,” kata Raffi pertama kali membawa Fahmi ke rumah sakit.

Bagi Fahmi, janji tersebut menjadi motivasi besar untuk segera sembuh.

“Yang penting sekarang saya fokus sembuh dulu. Soal kerjaan nanti saya serahkan ke Aa Raffi. Saya enggak mau nyusahin siapa-siapa, tapi saya bersyukur banget masih ada orang sebaik dia,” ujarnya.

Profil Fahmi Bo

Fahmi BO adalah seorang aktor dan pemain sinetron kelahiran Jakarta pada 28 Januari 1973.

Namanya mulai dikenal saat membintangi sinetron yang berjudul Lupus.

Ketenarannya semakin naik setelah Fahmi sempat membintangi 2 musim "Lupus Milenia" lewat perannya sebagai Gusur.

Di serial tersebut, dia beradu peran dengan Mona Ratuliu dan Irgi Ahmad Fahrezi.

Nama Fahmi Bo menjadi terkenal setelah serial tersebut.

Bahkan Fahmi sempat menjalani pekerjaan sebagai supir pribadi Aziz Gagap.

Hingga pada tahun 2015, dia mendapat tawaran bermain dalam sinetron “Tukang Ojek Pengkolan”.

Dia bermain peran dengan nama Deddy yang merupakan penjual bubur di sinetron komedi tersebut.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved