Berita Selebritis

Rincian Nafkah Ruben Onsu ke Sarwendah Terbongkar, Kuasa Hukum Ungkap Nominal Fantastis

Rincian nafkah Ruben Onsu kepada Sarwendah akhirnya terungkap. Kuasa hukum Ruben membeberkan nominal lebih dari Rp240 juta per bulan

Penulis: M Zulkodri CC | Editor: M Zulkodri
YouTube/ Melaney Ricardo
Sarwendah dan Ruben Onsu. Rincian Nafkah Ruben Onsu ke Sarwendah Terbongkar, Kuasa Hukum Ungkap Nominal Fantastis 

Total dari berbagai kebutuhan tersebut disebut mencapai lebih dari Rp240 juta per bulan, jumlah yang dibuktikan dengan catatan sekaligus slip transfer.

Prioritas Ruben: Nafkah Anak dan Mantan Istri

Minola menegaskan bahwa karena prioritas Ruben adalah kebutuhan keluarga, beberapa urusan pribadi seperti cicilan mobil terkadang ditunda.

Ia bahkan mempertanyakan alasan kasus cicilan tersebut sampai harus melibatkan debt collector dan menjadi konsumsi publik.

“Jadi kadang-kadang kepentingan dia sendiri dia tunda. Misalnya cicilan mobil… Kenapa sampai besar dan ada press conference khusus?” ucap Minola.

Perjalanan Perceraian Ruben dan Sarwendah

Ruben Onsu dan Sarwendah resmi bercerai pada 24 September 2024 di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Dalam gugatan cerainya, Ruben tidak mempersoalkan hak asuh anak maupun harta gono-gini.

Karena anak-anak mereka masih di bawah umur, hak asuh pun jatuh ke tangan Sarwendah.

Pasangan ini sebelumnya menikah pada 22 Oktober 2013 dan dikaruniai dua anak biologis, Thania dan Thalia, serta seorang anak angkat, Betrand Peto Putra Onsu.

Perceraian mereka sempat mengejutkan publik karena terjadi setelah 11 tahun membina rumah tangga yang dikenal harmonis.

(TribunNewsmaker.com/ TribunnewsBogor)

Sebagian Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul Besar Nafkah Ruben Onsu untuk Sarwendah Usai Cerai, Beri Rp240 Juta Per Bulan, Listrik hingga Bensin,

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved