Pejabat Kemenkes Kunjungi Jambi, Terkait Guru Asal China yang Diduga Terinfeksi Virus Corona di Sana

Kedatangan pejabat Kemenkes itu terkait seorang pasien di RSUD Raden Mattaher Jambi yang diduga terinfeksi virus Corona atau coronavirus.

Editor: Dedy Qurniawan
TribunJambi.com / Zulkifli
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, Samsiran Halim, menyatakan hasil pemeriksaan lanjutan pasien yang diduga terinfeksi virus Corona akan keluar sekitar dua pekan ke depan. 

Disebutkan di media sosial bahwa hasil tes pasien tersebut negatif..

Selain di Facebook, Twitter dan instagram, kabar itu juga menyebar via grup WhatsApp.

Satu di antaranya disampaikan akun Twitter @Fadhillah_NR.

Pasien yang terkena virus Corona di China.
Pasien yang terkena virus Corona di China. (daily mail)

Dalam unggahannya, akun tersebut menuliskan:

"Alhamdullilah sdh dikonfirmasi hasilnya negatif, mohon di share agar masyarakat tidak mengalami ketakutan, namun diingat harus ttp waspada," tulis akun Twitter @Fadhillah_NR.

Hal senada diposting akun Instagram milik Humas Kota Jambi @humaskotajambi yang membalas komentar komentar followers-nya di Instaram tentang kabar terbaru pasien di RSUD Raden Mattaher Jambi yang diduga terjangkit virus Corona.

Dalam akun tersebut nampak percakapan admin @humaskotajambi membalas komentar warganet dengan mengatakan bahwa pasen di Jambi yang dirawat di RSUD Raden Mattaher negatif dari virus Corona. 

Artikel ini telah tayang di Tribunjambi.com dengan judul BREAKING NEWS Pejabat Kemenkes Meluncur ke Jambi Hari Ini, Dugaan Pasien Terinfeksi Virus CoronaPernyataan Lengkap Pemprov Jambi Terkait Pasien yang Diduga Terinfeksi Virus Corona di Jambi dan Siapa Sebenarnya WDZ (27) yang Diduga Kena Virus Corona? Guru di Jambi Pernah ke Wuhan

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved