Ramadhan 2023

Keutamaan dan Manfaat Sedekah di Bulan Ramadhan, Baik Untuk Pemberi Maupun Penerimanya

Manfaat dan Keutamaan Sedekah, Tidak hanya dirasakan orang yang diberi sedekah tetapi juga pemberi sedekah, terlebih di bulan Ramadhan

Penulis: M Zulkodri CC | Editor: M Zulkodri
The Peninsula Qatar via Tribunnews
Ilustrasi sedekah Keutamaan dan Manfaat Sedekah di Bulan Ramadhan, Baik Untuk Pemberi Maupun Penerimanya 

BANGKAPOS.COM--Sedekah menjadi salah satu perbuatan baik yang Allah SWT sukai.

Terlebih sedekah di bulan puasa ramadhan 1444 H / 2023 M.

Seseorang yang menyisihkan sebagian hartanya kepada golongan orang yang membutuhkan akan mendapatkan banyak hal baik.

Setiap umat Muslim tentu menginginkan berkah baik di bulan biasa maupun bulan puasa ramadhan.

Allah sendiri sudah menjanjikan rezeki yang berlipat ganda bagi siapa saja yang mau bersedekah.

Nyatanya kisah tentang dahsyatnya amalan sedekah ini sudah sering  kita lihat dan dengar.

Banyak kisah orang miskin yang menjadi kaya karena sedekah hartanya secara rutin dan ikhlas.

Dalam Islam, sedekah lebih luas dari zakat maupun infak. Karena sedekah tidak hanya berkaitan dengan materil seperti menyumbangkan harta.

Namun, sedekah juga mencakup segala amal atau perbuatan baik. Oleh karena itu, manfaat sedekah akan dirasakan oleh lebih banyak orang.

Sedekah merupakan bukti iman dan ketaatan manusia pada Allah SWT karena tidak dapat dipaksakan.

Manfaat dan Keutamaan Sedekah

Manfaat sedekah yang utama, yaitu dapat menyucikan diri.

Maksud dari menyucikan diri adalah dosa-dosa dapat terhapuskan, sehingga yang tersisa hanyalah pahala.

Kita dapat menyucikan diri dengan bersedekah jika diiringi dengan niat melakukan tobat agar dosa-dosa yang telah diperbuat benar-benar terlebur.

Keutamaan serta dari sedekah tidak hanya dirasakan oleh orang yang diberi sedekah.

Sumber: bangkapos.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved