Tampang Alex Tirta Bos Hiburan Malam Jakarta di Polda Metro Jaya, Diperiksa Soal Sewa Rumah Firli
Tampang Alex Tirta Bos Hiburan Malam Jakarta di Polda Metro Jaya, Diperiksa Soal Sewa Rumah Firli
Penulis: Dedy Qurniawan CC | Editor: fitriadi
BANGKAPOS.COM - Terungkap tampang Alex Tirta, sosok yang disebut sebagai bos hiburan malam Jakarta sekaligus pengurus PBSI saat mendatangi Polda Metro Jaya.
Alex Tirta memenuhi panggilan polisi terkait kasus dugaan pemerasaan Pimpinan KPK.
Nama pria bernama lengkap Alex Tirta Juwana Darmadji ini jadi sorotan karena disebut sebagai orang yang menyewakan rumah di Jalan Kertanegara Nomor 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Alex Tirta memenuhi panggilan polisi, atas kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK, terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL), Jumat (3/11/2023).
Sambil didampingi kuasa hukumnya, Alex Tirta di Mapolda Metro Jaya sekira pukul 09.28 WIB.
Dia tampak mengenakan kemeja putih serta celana hitam panjang.
Saat tiba di Polda Metro Jaya, Alex Tirta enggan buka suara.
Dia hanya mengatakan akan berbicara setelah rampung diperiksa sebagai saksi.
"Nanti ya, nanti," ujar Alex saat tiba di Mapolda Metro Jaya, Jumat (3/11/2023).
Sebelumnya Alex Tirta meminta penundaan pemeriksaan oleh penyidik Polda Metro Jaya dengan alasan kesehatan.
Alex Tirta sedianya dimintai keterangan, Rabu (1/11/2023).
Pemanggilan Alex Tirta setelah terungkap bahwa dirinya adalah selaku penyewa rumah yang diduga menjadi safe house bagi Ketua KPK Firli Bahuri di Jalan Kertanegara Nomor 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Rumah tersebut sempat digeledah penyidik gabungan Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Dittipidkor Bareskrim Polri, terkait kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK ke mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Sosok Alex Tirta
Alex Tirta adalah bos Hotel Alexis sekaligus Ketua Harian PBSI.
Sebagai informasi, izin Hotel Alexis kini disetop oleh Anies Baswedan kala menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Alex Tirta
Alex Tirta Juwana Darmadji
hiburan malam
Jakarta
Polda Metro Jaya
Firli Bahuri
KPK
PB Exist
PBSI
| Sosok Wanita Ngaku Tante F Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Datang ke Sekolah Sambil Menangis |
|
|---|
| Beraksi Lone Wolf, FN Siswa Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta Ingin Balas Dendam |
|
|---|
| Orangtua FN Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta di Luar Negeri, Puslabfor Temukan Serbuk |
|
|---|
| Sosok FN Siswa Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Bawa Nama 2 Teroris di Senpi Mainan |
|
|---|
| Sosok Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko di-OTT KPK Terkait Kasus Promosi Jabatan, Hartanya Rp6 M Lebih |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.