Berita Viral
Apakah Boleh Cek Khodam dalam Islam, Begini Kata Ustaz Abdul Somad dan Buya Yahya
Ulama Ustaz Abdul Somad dan Buya Yahya pun memberikan penjelasan mengenai apakah boleh cek khodam dalam pandangan Islam.
Penulis: Widodo | Editor: Dedy Qurniawan
BANGKAPOS.COM -- Apakah boleh cek khodam dalam padangan Islam?
Ulama Ustaz Abdul Somad dan Buya Yahya pun memberikan penjelasan.
Pasalnya, belakangan ini cek khodam online viral di beberapa media sosial.
Lantas bagaimana hukumnya?
Ustaz Abdul Somad (UAS) mempunyai pendapat tersendiri terkait tren cek khodam.
Dilansir dari YouTube Fodamara Media via TribunNewsMaker.com pada Kamis (28/7/2024) Ustaz Abdul Somad memiliki pendapat tegas dan keras dalam hal menyikapi tren cek khodam.
Menurut Ustaz Abdul Somad, manusia tidak boleh meminta pertolongan kepada golongan jin.
"Hukum meminta tolong kepada jin itu tidak boleh. Kalau minta tolong, minta tolonglah kepada Allah. Kalau mohon, mohonlah kepada Allah," ujar Ustaz Abdul Somad.
Bahkan Ustaz Abdul Somad juga menjelaskan karomah Nabi Sulaiman yang bisa memerintah makhluk halus.
"Kalau ada yang nanya soal Nabi Sulaiman minta tolong pada jin bagaimana? Emang iman kalian sudah selevel dengan Nabi Sulaiman?," ujarnya.
"Nabi Sulaiman itu konteksnya menyuruh bukan meminta tolong. Kasusnya sekarang, dukun itu bukan memerintah, tetapi meminta tolong," ucap Ustaz Abdul Somad dilansir dari kanal YouTube Fodamara Media.
Dengan demikian, dua ulama besar Islam di Indonesia tersebut sepakat bahwa hukum cek khodam adalah terlarang.
Pasalnya hal tersebut bisa mendekatkan diri manusia pada kesyirikan.
Sementara Buya Yahya memberikan pendapatnya terhadap percaya ramalan khodam dalam suatu podcast.
Dalam tayangan tersebut dijelaskan bahwa Buya Yahya pernah mendapat sebuah pertanyaan tentang masalah percaya dengan khodam.
| Profil dan Kekayaan Deni Surjantoro, Pejabat Kemenkeu yang Jabatan Tangannya Ditolak Menkeu Purbaya | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Siapa Deni Surjantoro yang Viral Tak Disalami Purbaya? Benarkah? Netizen :Pak Pur Sudah Salam Hormat | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Viral di Sragen, Suami Robohkan Rumah Usai Tangkap Basah Istri Selingkuh dengan Teman Sendiri | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Dulu Diceraikan Suami Usai Lulus PPPK, Penghasilan Melda Safitri Melejit, Raup Rp233 Juta per Minggu | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Nasib Wakil Bupati Pidie Jaya Hasan Basri Seusai Tonjok Muka Kepala SPPG | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.