Partai Buruh Sambut Baik Putusan MK, Usulkan Anies Baswedan-Rano Karno untuk Pilgub Jakarta 2024
Partai Buruh mengajukan nama Anies Baswedan dan Rano Karno sebagai pasangan calon yang potensial untuk diusung dalam Pilgub Jakarta 2024.
Penulis: M Zulkodri CC | Editor: Dedy Qurniawan
BANGKAPOS.COM--Suara sebesar 1,15 persen, Partai Buruh berharap dapat bergabung dengan PDIP, yang telah memiliki suara 14,01 persen, untuk mengusung calon gubernur dalam Pilgub Jakarta 2024.
Partai Buruh mengajukan nama Anies Baswedan dan Rano Karno sebagai pasangan calon yang potensial untuk diusung dalam Pilgub Jakarta 2024.
Menurut mereka, pasangan ini memiliki dukungan kuat di kalangan buruh dan berpotensi menyaingi pasangan Ridwan Kamil-Suswono yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.
“Di kalangan buruh, Pak Anies dan Rano Karno memiliki dukungan yang kuat. Kami berharap PDI-Perjuangan mendengar aspirasi ini,” ujar Ketua Umum Partai Buruh, Said Iqbal, saat ditemui di sekitar Patung Arjuna Wijaya, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2024).
Said Iqbal mengaku belum menjalin komunikasi dengan partai politik manapun terkait Pilkada Jakarta.
Namun, ia berharap PDI-Perjuangan dapat mengajak Partai Buruh untuk bersama-sama mengusung pasangan Anies Baswedan-Rano Karno dalam kontestasi Pilgub Jakarta.
“Kami berharap PDI-Perjuangan mengajak kami, juga Hanura, Partai Ummat, dan PKN untuk berkoalisi,” tambah Said.
Said menekankan pentingnya menjaga semangat demokrasi dan berharap agar PDIP tidak mengambil langkah sendiri dalam Pilkada Jakarta.
“Kami berharap PDI-Perjuangan tidak berjalan sendiri, tetapi menggandeng kami dan partai lainnya,” ujarnya.
Setelah mendengar putusan MK, Said mengaku langsung menghubungi Anies Baswedan untuk menyampaikan kabar tersebut.
“Saya langsung menelepon Pak Anies dan memberitahu bahwa gugatan Partai Buruh di MK berhasil. Saya bilang, 'Pak Anies, maju, Pak!' dan beliau serius menanggapinya,” cerita Said.
Meski demikian, Partai Buruh belum secara resmi mengusung Anies untuk Pilkada Jakarta.
Said menegaskan bahwa kesepakatan resmi perlu dicapai melalui pertemuan antara kedua belah pihak.
Namun, ia menyatakan kesiapannya untuk mendukung Anies jika diminta.
“Jika Anies Baswedan meminta kami untuk mendukungnya sebagai calon gubernur, Partai Buruh siap,” pungkas Said.
| Kritik Anies Baswedan Soal Jabaran di Era Prabowo Diberi karena Koneksi Dibalas Sindiran PSI |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Bawaslu Babel Pastikan Awasi Hasil Pilkada Ulang Sampai Paslon Dilantik |
|
|---|
| Breaking News: Putusan MK Menolak Semua Gugatan Pemohon PHPU Pilkada Ulang 2025 Kabupaten Bangka |
|
|---|
| Potret Anies Bentangkan Bendera One Piece Dikaitkan dengan Fenomena Viral, Diambil Jelang Pilpres |
|
|---|
| Presiden Prabowo Berikan Abolisi untuk Tom Lembong, Anies Baswedan: Tentu ini Adalah Kabar Baik |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20240820-Massa-Partai-Buruh-Indonesia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.