Profil Habib Jafar, Sosok yang Ramai Didukung Gantikan Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden
Muncul nama Habib Jafar yang belakangan ramai didukung untuk menggantikan Gus Miftah mengisi posisi sebagai utusan khusus presiden tersebut.
Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Dedy Qurniawan
BANGKAPOS.COM -- Usai mengundurkan diri dari Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan, hingga kini belum ada sosok yang menggantikan Gus Miftah.
Muncul nama Habib Jafar yang belakangan ramai didukung untuk menggantikan Gus Miftah mengisi posisi sebagai utusan khusus presiden tersebut.
Nama Habib Jafar mencuat diperbincangkan warganet yang mendoakan agar pendakwah itu menggantikan posisi Gus Miftah.
Dikutip dari Tribun Trends, isu Habib Jafar didoakan menjadi pengganti Gus Miftah ini mencuat setelah ia menghadiri resepsi pernikahan antara Vior dan pebasket Vincent Rivaldi Kosasih.
Dalam acara itu, Habib Jafar membuat konten yang viral hingga disaksikan lebih dari 16 juta kali penayangan oleh netizen.
Tak disangka kontennya itu menarik perhatian, termasuk menarik atensi akun Instagram Partai Gerindra.
Akun Instagram Partai Gerindra ikut berkomentar menanyakan kabar Habib Jafar.
“Gimana kabarnya Habib? emoticon api,” tulis akun tersebut.
Meskipun Habib Jafar tidak memberikan jawaban langsung, ia menyukai komentar Partai Gerindra tersebut, yang lantas menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Komentar dari akun Gerindra tersebut mendapatkan hampir 37 ribu likes dan membanjiri kolom komentar dengan berbagai dukungan dan doa terhadap Habib Jafar untuk mengisi posisi Utusan Khusus Presiden menggantikan Gus Miftah.
Sebagian besar komentar mendukung Habib Jafar untuk menggantikan Gus Miftah, karena dinilai memiliki kapasitas dan kredibilitas untuk mengemban tugas tersebut.
Profil Habib Jafar
Habib Jafar memiliki nama lengkap Husein Jafar Al Hadar, ia lahir di Bondowoso, Jawa Timur pada tanggal 21 Juni 1988
Habib Jafar merupakan seorang pendakwah berdarah Madura yang juga memiliki garis keturunan Nabi Muhammad saw.
Terkait pendidikan, Habib Jafar pernah menempuh pendidikan di Pondok Pesantren Bangil, Jawa Timur.
Beliau juga rupakan seorang Sarjana Filsafat Islam dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Raffi Ahmad Kaget dan Bangga Harta Kekayaannya Tembus Rp1 Triliun: Aku Nggak Pernah Ngitung |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Capai Rp1 Triliun, Raffi Ahmad Jawab Soal Utang Rp136 Miliar: Namanya Pengusaha |
![]() |
---|
Sama-sama Jadi Utusan Khusus Prabowo, Raffi Ahmad Kalah Tajir Dibanding Setiawan Ichlas |
![]() |
---|
Raffi Ahmad Punya 23 Kendaraan dan 43 Tanah, tapi Utangnya Rp136 Miliar |
![]() |
---|
Inilah Pembantu Prabowo yang Kontroversial Sebelum 100 Hari Kerja: Ada Gus Miftah dan Raffi Ahmad |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.