Biodata Nina Carolina Alias Mpok Alpa, Komedian yang Meninggal Dunia, 3 Tahun Lawan Kanker

Mpok Alpa meninggal dunia usai 3 tahun berjuang melawan kanker payudara yang dideritanya.

Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Dedy Qurniawan
Kolase Tribunnews.com
MPOK ALPA MENINGGAL: Kabar duka cita, komedian Mpok Alpa meninggal dunia hari ini, Jumat (15/8/2025). Raffi Ahmad dan Irfan Hakim mengurai kedukaannya di media sosial | Biodata Nina Carolina Alias Mpok Alpa, Komedian Meninggal Dunia usai 3 Tahun Lawan Kanker 

BANGKAPOS.COM -- Pemilik nama asli Nina Carolina alias Mpok Alpa meninggal dunia pada Jumat (15/8/2025).

Mpok Alpa meninggal dunia usai 3 tahun berjuang melawan kanker payudara yang dideritanya.

Kabar meninggalnya Mpok Alpa disampaikan langsung oleh rekan seprofesinya, Irfan Hakim dan Raffi Ahmad, .

Ketiganya selama ini kerap bersama membawakan program FYP di Trans TV.

"Dengan berat hati kami sampaikan, hari ini, Jumat 15 Agustus 2025, sekitar pukul 08.15 WIB, Mpok Alpa telah berpulang," ujar Irfan Hakim dalam siaran terbaru FYP.

Raffi Ahmad menuturkan, almarhumah sudah bertahun-tahun berjuang melawan kanker, namun memilih untuk tidak mengungkapkan kondisinya kepada publik.

"Dia enggak mau merepotkan orang lain, jadi lebih memilih menyimpan penyakitnya sendiri," kata Raffi.

Jenazah Mpok Alpa rencananya dimakamkan pada hari yang sama.

Biodata Mpok Alpa

Nama lengkap : Nina Carolina

Nama panggung: Mpok Alpa

Tempat lahir : Jakarta

Tanggal lahir : 12 Maret 1987

Profesi : Pelawak, penyanyi, dan pembawa acara

Sosok Mpok Alpa

Mpok Alpa dikenal luas sebagai sosok yang ceria dan penuh tawa.

Kariernya di dunia hiburan dimulai dari panggung komedi, sebelum kemudian dipercaya menjadi pembawa acara di berbagai program televisi.

Selain piawai melawak, ia juga gemar bernyanyi.

Mpok Alpa kerap menghibur penonton tidak hanya lewat candaan, tetapi juga suara merdunya.

Sebelum terkenal menjadi komedian dan pembawa acara, Mpok Alpa memang merupakan seorang penyanyi dangdut sejak duduk di bangku SD.

Dia bernyanyi dari panggung ke panggung dan dikabarkan pernah satu panggung dengan penyanyi Elvi Sukaesih.

Setelah namanya viral, Mpok Alpa kemudian mengisi beberapa acara televisi seperti Opera Van Java hingga Pagi Pagi Pasti Happy.

Dalam beberapa tahun terakhir, Mpok Alpa aktif membawakan acara bersama Irfan Hakim dan Raffi Ahmad, membuat namanya semakin populer di layar kaca.

Di balik panggung hiburan, Mpok Alpa adalah seorang ibu dari dua anak kembar.

Kehangatan dan keceriaannya tidak hanya terlihat di depan kamera, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, sahabat, dan para penggemarnya.

Meski telah tiada, tawa dan karya Mpok Alpa akan terus dikenang.

Perjuangan Mpok Alpa

Raffi Ahmad lewat unggahannya di Instagram menyampaikan duka mendalam atas kepergian Mpok Alpa.

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Kehilanganmu begitu terasa, sahabat. Semoga Allah SWT memberikan tempat terbaik untukmu dan memberi kekuatan bagi kami yang ditinggalkan. Al-Fatihah," ujar Raffi Ahmad.

Rekan seprofesi Mpok Alpa, Irfan Hakim, menangis saat menyampaikan kabar duka.

“Telah berpulang sahabat kita Mpok Alpa,” ujar Irfan Hakim sambil menangis.

Irfan Hakim mengatakan, rekannya meninggal dunia idap kanker.

“Sebenarnya Mpok Alpa sakit cancer dari beberapa bulan lalu,” kata Irfan Hakim yang akhirnya membongkar penyakit yang ternyata diidap Mpok Alpa. Dikutip Grid.id.

Menurut Irfan Hakim, ia dan Raffi Ahmad sebenarnya sudah mengetahui penyakit yang diidap Mpok Alpa sejak lama.

Namun, Mpok Alpa memohon agar kabar buruk itu tak disebarluaskan.

Bahkan, ketika Mpok Alpa hamil dan akhirnya melahirkan anak kembar, ia sedang menjalani perawatan kemoterapi.

Sayangnya, Mpok Alpa tak bisa mendapatkan paparan terlalu berat karena kehamilannya.

“Dalam kondisi hamil Mpok Alpa mengeluh sakit, diperiksa terkena sakit parah, pengobatan dilakukan sejak hamil,” kata Irfan.

“Memang gak bisa terlalu keras (proses kemoterapi), karena lagi hamil,” kata Irfan Hakim.

Soal kabar penyakit Mpok Alpa yang sengaja disembunyikan, Irfan Hakim dan Raffi Ahmad mengaku sengaja melakukan hal itu.

Hal itu tak lain lantaran permintaan dari Mpok Alpa sendiri yang ingin selalu tampil ceria saat bekerja.

“Memang gak bisa kita sebarluaskan, memang gak pengen kita bilang,” kata Raffi Ahmad.

“Kemarin banyak yang bertanya kok pakai wig terus, dia bilang habis lahiran rontok,” kata Irfan mengutip ucapan Mpok Alpa.

Dengan suara bergetar, Irfan Hakim menceritakan salah satu momen ketika mereka syuting di luar ruangan dengan tema pantai.

“Kan dia baru pengobatan, dia bilang ‘aw A sakit banget’, sakit perih katanya. Tapi ketika kamera on dia tidak mau terlihat sakit sama sekali," tutur Irfan.

"Padahal ketika itu dia beneran sakit yang ‘aw’ gitu,” ucap Irfan sambil menangis.

Mpok Alpa diketahui sempat menjalani perawatan di rumah sakit.

Menurut Irfan Hakim, Mpok Alpa sudah melakukan pengobatan rutin ke Malaysia semenjak ia hamil anak kembar beberapa waktu lalu.

"Kalau boleh kami ceritakan, Mpok Alpa sudah jalani pengobatan bolak balik ke Malaysia semenjak dia hamil si kembar."

"Dia harus menjalani pengobatan tapi mungkin tidak seberat penderita yang lainnya. Setelah melahirkan baru dilakukan pengobatan dengan dosis yang cukup keras untuk penyakit ini," kata Irfan.

Keduanya langsung meninggalkan studio live dan bergegas ke rumah sakit bergitu mendapatkan kabar Mpok Alpa meninggal dunia.

"Saya bersama Raffi lagi otw langsung ke rumah sakit. Mohon maaf pemirsa kita meninggalkan studio karena kita menuju langsung rumah sakit."

"Kita belum dapat informasi lebih banyak lagi. tapi yang jelas Mpok Alpa meninggal pagi ini," kata Irfan Hakim dalam video call.

(Bangkapos.com/Serambinews.com/Kompas.com)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved