Meninggal dalam Pelukan Suami, Ini Ucapan Terakhir Mpok Alpa

Meninggal dalam Pelukan Suami, Ini Ucapan Terakhir Mpok Alpa. Simak kisah lengkapnya di sini

Penulis: Evan Saputra CC | Editor: Evan Saputra
Instagram @Nina Mpok Alpa
MPOK ALPA TITIP WASIAT - Komedian dan presenter ternama Mpok Alpa yang memiliki nama asli Nina Carolina meninggal dunia Jumat (15/8/2025) pukul 08.15 WIB di Jakarta. Sebelum meninggal, Mpok Alpa sempat menitip wasiat kepada asistennya, Tika, agar menjaga anak-anaknya. 

BANGKAPOS.COM - Meninggal dalam Pelukan Suami, Ini Ucapan Terakhir Mpok Alpa.

Ada kisah haru di detik-detik sebelum Mpok Alpa meninggL dunia.

Hal tersebut diungkap sang suami, Aji Darmaji.

Aji mengenang ucapan terakhir Mpok Alpa sebelum meninggal dunia dalam pelukannya.

Kepada Aji, Mpok Alpa mengaku dirinya sudah tidak kuat dan meminta sang suami tidur bersamanya.

Ia bahkan meminta melepas selang oksigen.

Sepanjang momen itu, Mpok Alpa ditemani sang suami hingga dibimbing mengucap kalimat Syahadat di akhir hidupnya.

Bahkan pemilik nama asli Nina Carolina ini meminta sang suami, Aji Damaji, untuk melepaskan selang oksigen yang terpasang di hidungnya.

Dengan mata sembab, Aji Damaji mengurai kisah sebelum ditinggal sang istri untuk selama-lamanya.

"Dia bilang 'Pa, ini (selang oksigen) copotin ya, mama gak kuat, napasnya sudah di sini (sambil bagian leher)'," kenang Aji, dilansir dari YouTube Intens Investigasi, Sabtu (16/8/2025).

Baca juga: Perbandingan Gaji DPR RI dengan Malaysia dan Singapura, Mana yang Paling Besar?

Sebelum itu, pada pukul 2 malam, Mpok Alpa meminta sang suami tidur di sampingnya.

Mpok Alpa meninggal dunia pada Jumat, (15/8/2025) pukul 08.00 WIB.

"Saya bilang jangan karena sempit. 'Saya usapin saja ya', 'iya' jawab dia," kata Aji. 

 "Badannya mulai dingin, makin lama makin ke kaki dinginnya, habis Subuh dia mulai gelisah dan kami panggil suster. Suster mengganti alat oksigen yang lebih besar."

"Sekitar pukul 7 pagi tambah gelisah dan jam 8 an sudah minta melepas oksigen dan tak mau diselimut hingga akhirnya saya peluk dan bimbing mengucap Syahadat," terangnya.

Halaman 1/4
Tags
Mpok Alpa
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved