Berita Bangka Selatan
Petani Lega, Gabah IP 200 di Bangka Selatan Mulai Diserap Mitra Bulog
Puluhan ton gabah kering panen (GKP) hasil produksi petani di Kabupaten Bangka Selatan mulai terserap oleh penggilingan mitra Perum Bulog.
Penulis: Cepi Marlianto | Editor: M Ismunadi
BANGKAPOS.COM, BANGKA – Puluhan ton gabah kering panen (GKP) hasil produksi petani di Kabupaten Bangka Selatan mulai terserap oleh penggilingan mitra Perum Bulog.
Hingga Kamis (21/8/2025), tercatat sudah 43 ton GKP dari panen padi dengan Indeks Pertanaman (IP) 200 yang dibeli dan dipasok ke Bulog.
Pemilik penggilingan padi mitra Bulog di Desa Rias, Iman, mengatakan serapan tersebut berasal dari tiga sentra produksi utama, yakni Desa Batu Betumpang (Kecamatan Pulau Besar), Desa Rias, serta Desa Parit Dua dan Desa Kepoh (Kecamatan Toboali).
“Kami berhasil menyerap 43 ton GKP dari tiga desa sentra produksi padi,” jelasnya.
Ia menerangkan, gabah yang diserap kali ini berasal dari panen IP 200, yaitu sistem tanam dua kali dalam setahun di lahan yang sama.
Program ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas pangan dengan memanfaatkan lahan pertanian secara optimal.
Sebagai perbandingan, pada musim tanam IP 100 awal tahun 2025, pihaknya mampu menyerap sekitar 1.200 ton GKP dari lima mitra di Bangka Selatan.
Jika dikonversikan, hasil tersebut setara dengan 600 ton beras yang dibeli Bulog dengan harga Rp12.000 per kilogram di gudang Bulog Pangkalpinang.
Adapun harga pembelian GKP dari petani tetap mengacu pada Harga Pembelian Pemerintah (HPP), yakni Rp6.500 per kilogram.
Menurut Iman, kebijakan ini penting untuk menjaga stabilitas harga sekaligus memberi kepastian pasar bagi petani.
“Skema pembelian juga fleksibel. Petani bisa langsung menghubungi mitra, bahkan kami siap menjemput gabah ke lapangan,” katanya kepada Bangkapos.com, Kamis (21/8/2025).
Ia menambahkan, meski tidak ada target khusus terkait volume serapan, pihaknya optimistis angka ini akan bertambah seiring panen IP 200 yang masih berlangsung.
Terlebih, luas lahan tanam pada musim IP 200 lebih besar dibandingkan musim IP 100.
Dengan penyerapan ini, Bulog tak hanya membantu petani memperoleh harga layak, tetapi juga memperkuat cadangan pangan pemerintah (CPP).
“Kami berkomitmen membeli gabah petani sesuai ketentuan untuk mendukung ketahanan pangan,” pungkas Iman.
Baca juga: Harga Gabah Rp6.500 Jadi Penyelamat Panen IP 200 Petani Rias
| Pakai Baju Tahanan Biru, Dua Kolektor 1,6 Ton Pasir Timah Digerebek, Timbangan 100 Kg Ikut Disita |
|
|---|
| Satreskrim Polres Bangka Selatan Gerebek Dua Rumah Kolektor Timah di Airgegas |
|
|---|
| Sawah Direhab, Luas Tamanan Pangan di Bangka Selatan Ditarget Naik hingga 300 Hektare |
|
|---|
| Gandeng KDMP, Pemkab Bangka Selatan Percepat Penyaluran Pupuk Subsidi |
|
|---|
| Kuota Pupuk Subsidi di Bangka Selatan Naik hingga 10 Persen, Petani Siap Tancap Gas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20250821_Pemilik-penggilingan-padi-mitra-Bulog-di-Desa-Rias-Iman.jpg)